Business Matching 2025, Terobosan HIPMI Mojokerto Gaet Pasar Global

author Dwi Agus Susanti

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Business Matching yang digelar BPC HIPMI Kabupaten Mojokerto di salah satu cafe di Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto.
Business Matching yang digelar BPC HIPMI Kabupaten Mojokerto di salah satu cafe di Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto.

i

 

SURABAYA PAGI.COM, Mojokerto- Tantangan dunia usaha saat ini tidak hanya di level lokal, tetapi juga nasional dan internasional. Sebab itu, penting bagi para pengusaha muda Indonesia untuk berkiprah guna menggaet pasar global.

Hal itu dikatakan Bendahara Umum BPC HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia) Kabupaten Mojokerto, M Fuad A saat mengikuti Business Matching tiga kota/kabupaten bertema MATCHING Silaturahmi Kolaborasi 2025, di Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto.

“HIPMI terus membangun jejaring tidak hanya domestik, tetapi juga internasional. Karena harapan HIPMI, pengusaha muda tidak hanya menjadi pemain nasional, tetapi juga pemain internasional,” ujarnya.

Acara Business Matching yang digagas Badan Pengurus Cabang (BPC) HIPMI Kabupaten Mojokerto berkolaborasi dengan BOC HIPMI Kota Mojokerto ini sebagai langkah awal untuk menciptakan sinergi yang lebih kuat antar pengusaha muda di wilayah Jawa Timur.

Event yang diikuti puluhan peserta tersebut menghadirkan narasumber Sekretaris Umum BPC HIPMI Kabupaten Mojokerto, Erwansyah. Serta dihadiri anggota BPC HIPMI Kabupaten Bangkalan.

Masih kata Fuad, event itu merupakan salah satu masukan kami pada kunjungan Ketua Umum (Ketum) Badan Pengurus Daerah (BPD) HIPMI Jawa Timur, Ahmad Salim Assegaf ke Mojokerto. 

"Saat beliau berkunjung ke Mojokerto kami sudah menyampaikan bahwa perlu adanya pertemuan, tidak hanya KWSB (Ketua Wakil Sekretaris Bendahara) saja," ungkapnya.

Menurutnya, event itu menjadi salah satu terobosan yang cukup baik karena dengan dengan event ini antar anggota BPC bisa saling mengenal dan bisa terhubung dalam dunia bisnis. 

Selain itu, event tersebut sebagai ajang silahturahmi antar BPC Kabupaten Mojokerto, Kota Mojokerto dan Kabupaten Bangkalan serta memperluas jaringan usaha antar anggota BPC.

"Selain itu juga membangun kolaborasi dan sinergi di dunia bisnis, mempererat hubungan baik antar anggota. Sesuai spirit Ketua Umum BPD HIPMI Jawa Timur, Ahmad Salim Assegaf, yakni 'Merajut ASA Jatim Beraksi', event ini diharapkan menjadi langkah awal untuk menciptakan sinergi yang lebih kuat antar pengusaha muda di wilayah Jawa Timur, khususnya Mojokerto dan Bangkalan," harapnya. Dwi

 

 

 

 

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…