Gudang Mebel di Menur Sukolilo Ludes Terbakar, Kos-kosan Ikut Terdampak

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Tim pemadam kebakaran saat bertindak memadamkan api. SP/ Achmad Adi
Tim pemadam kebakaran saat bertindak memadamkan api. SP/ Achmad Adi

i

SURABAYAPAGI.com, Surabaya – Kebakaran hebat kembali melanda sebuah gudang mebel di kawasan padat penduduk, tepatnya di Jalan Menur Gang IV No.11, Kelurahan Menur Pumpungan, Kecamatan Sukolilo, Surabaya. Peristiwa ini terjadi pada Senin (7/7) dini hari dan menghanguskan seluruh bangunan gudang.

Gudang milik Kwee Koes Aming (61) tersebut diketahui mulai terbakar sekitar pukul 03.21 WIB. Dalam waktu dua jam, api melalap habis bangunan berukuran 10 x 25 meter persegi. Insiden ini mengingatkan warga sekitar pada kejadian serupa yang terjadi empat tahun lalu, tepatnya pada 2020.

Tak hanya menyebabkan kerusakan pada gudang, api juga menjalar ke bangunan di sampingnya yang merupakan rumah kos. Kobaran api menyusup melalui bagian plafon dan membakar kasur di salah satu kamar. Beruntung, tidak ada penghuni yang terluka dalam peristiwa ini.

“Begitu menerima laporan dari warga bernama Bu Laili, unit Pos Menur langsung bergerak ke lokasi dalam satu menit,” ujar Ekky Maulana Nugraha, petugas Command Center 112 Surabaya.

Tim pemadam kebakaran yang terdiri dari 13 unit armada dari berbagai pos dan rayon diterjunkan untuk menangani kebakaran tersebut.

“Kami kerahkan total 13 unit dari berbagai pos dan rayon untuk mempercepat pemadaman,” tambahnya.

Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 03.52 WIB, dan proses pembasahan berakhir pada pukul 05.15 WIB. Sementara itu, rumah kos yang terdampak mengalami kerusakan di salah satu kamar berukuran 15 x 25 meter persegi.

Diketahui, pemilik rumah kos bernama Suhartiningsih (62) sedang menjalankan ibadah haji di luar negeri saat kejadian terjadi. Sebagian besar kamar kos juga tengah tidak dihuni.

“Atap gudang sudah roboh saat kami tiba. Kondisi api cukup besar, tapi bisa dikendalikan karena suplai air kami ambil dari sungai di Jalan Raya Manyar,” lanjut Ekky.

Hingga saat ini, penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Surabaya, BPBD, Satpol PP, serta Posko Terpadu Timur masih berada di lokasi untuk mengumpulkan data dan menelusuri sumber api. ad

Berita Terbaru

Herman Khaeron: Retreat Demokrat Jatim untuk Perkuat Peran Partai di Tengah Rakyat

Herman Khaeron: Retreat Demokrat Jatim untuk Perkuat Peran Partai di Tengah Rakyat

Sabtu, 31 Jan 2026 15:59 WIB

Sabtu, 31 Jan 2026 15:59 WIB

SURABAYA, SURABAYAPAGI.COM — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Jawa Timur menggelar retreat kader sebagai upaya memperkuat strategi dan soliditas i…

PDIP Surabaya Tegaskan Regenerasi Lewat Rapat Konsolidasi PAC

PDIP Surabaya Tegaskan Regenerasi Lewat Rapat Konsolidasi PAC

Sabtu, 31 Jan 2026 10:12 WIB

Sabtu, 31 Jan 2026 10:12 WIB

SURABAYA PAGI, Surabaya  -  Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Surabaya menggelar Rapat Konsolidasi Pengurus Anak Cabang (PAC) bersama Ketua, S…

Demokrat Jatim Gelar Retreat, Emil Dardak Sebut Momentum Refleksi dan Pengabdian

Demokrat Jatim Gelar Retreat, Emil Dardak Sebut Momentum Refleksi dan Pengabdian

Sabtu, 31 Jan 2026 08:44 WIB

Sabtu, 31 Jan 2026 08:44 WIB

Surabaya, SURABAYAPAGI.COM – DPD Partai Demokrat Jawa Timur menggelar retreat sebagai ruang jeda bagi para kader untuk melakukan refleksi sekaligus memperkuat a…

Fraksi PDIP Jatim minta Perda Perlindungan Perempuan dan Anak segera di Implementasikan

Fraksi PDIP Jatim minta Perda Perlindungan Perempuan dan Anak segera di Implementasikan

Jumat, 30 Jan 2026 20:30 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 20:30 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya – Angka pernikahan dini di Jawa Timur masih mengkhawatirkan. Berdasarkan data Sistem Informasi Manajemen Nikah (SIMKAH) Kementerian A…

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Pakar dan Praktisi hukum Sarankan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas Dibidik TPPU, Bukan hanya Suap dan Gratfikasi   SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - KPK …

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Usai Kirim Surat Minta Maaf dan Siap Pimpin Munas     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta – Sempat ditangguhkan, kini jabatan Ketua Umum PBNU, yang dipegang Gus Yahya …