SURABAYAPAGI.com, Lumajang - Komoditas daging ayam ras di pasar Lumajang mulai berangsur menurun, dari yang sebelumnya tembus di angka Rp 40 ribu per kilogram, kini turun di harga Rp 34 ribu per kilogram. Tentu saja kabar tersebut membuat para konsumen sumringah.
Diketahui, penurunan harga daging ayam ras ini terjadi sejak tiga hari terakhir. Saat ini mulai terjangkau. Berdasarkan Sistem Informasi Ketersediaan dan Perkembangan Harga Bahan Pokok di Jawa Timur (Siskaperbapo) mencatat, per Kamis (23/10/2025) grafiknya menurun hingga 3,03 persen.
Suliyati Wardani pedagang daging ayam di Pasar Baru Lumajang membenarkan berita tersebut, yakni ujarnya dari harga Rp 33 ribu per kilogram turun Rp 1 ribu, menjadi Rp 32 ribu per kilogram.
“Alhamdulillah sudah turun. Kalau di pasar masih di bawah Rp 35 ribu per kilogram masih aman. Kalau sudah Rp 40 ribu per kilogram kasian konsumennya juga karena naiknya drastis,” ucap Suliyati Wardani, Senin (27/10/2025).
Diketahui sebelumnya, kenaikan harga daging ayam tersebut karena tingginya harga pakan dan banyak permintaan konsumen. Sehingga harga semakin tidak terjangkau dan membuat pedagang kuliner banyak yang kewalahan. Alhasil saat itu mereka mengurangi ukuran daging ayam supaya mendapat laba.
Para penjual daging ras berharap, pemkab bisa menstabilkan harga pangan yang sering kali naik secara mendadak. “Kalau bagi pedagang makanan tentu sangat mencekik. Kami tidak ingin konsumen komplain dan lari, akhirnya disiasati dengan mengurangi ukuran,” pungkas Rahmawati pelaku usaha kuliner. lj-01/dsy
Editor : Desy Ayu