Situbondo Anggarkan Rp64 Juta untuk Pengadaan Bibit Kapulaga Petani

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo menyerahkan secara simbolis bibit kapulaga kepada masyarakat petani di Desa Alas Bayur, Kecamatan Mlandingan, Situbondo. SP/ STB
Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo menyerahkan secara simbolis bibit kapulaga kepada masyarakat petani di Desa Alas Bayur, Kecamatan Mlandingan, Situbondo. SP/ STB

i

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Dalam rangka pengadaan bibit kapulaga untuk memberikan peluang kerja kepada masyarakat petani pegunungan lantaran mayoritas berprofesi sebagai petani, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo bakal menganggarkan sebesar Rp64 juta pada tahun 2025.

Untuk pengadaan 6.440 batang bibit kapulaga bernilai ekonomi tinggi itu diberikan kepada Kelompok Tani Makmur di kawasan Gunung Argopuro tepatnya di Desa Alas Bayur, Kecamatan Mlandingan.

Menurut, Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo, tanaman kapulaga itu cocok tumbuh di pegunungan minimal di ketinggian 500 meter di atas permukaan laut (mdpl), sedangkan di Desa Alas Bayur ketinggiannya di atas 1.000 mdpl.

Lebih lanjut, pihaknya juga meyakinkan masyarakat petani di pegunungan itu tidak perlu ragu menanam kapulaga karena pangsa pasarnya sangat bagus, baik di dalam maupun luar negeri. Selain bernilai ekonomi tinggi, namun biaya budidayanya pun relatif rendah, sehingga petani akan mendapatkan keuntungan besar.

"Kapulaga ini banyak dibutuhkan untuk diolah menjadi berbagai produk seperti bumbu masak maupun beberapa produk kesehatan lainnya," katanya, Selasa (02/12/2025).

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (Dispertangan) Kabupaten Situbondo Dadang Aries Bintoro mengatakan tanaman kapulaga cukup produktif karena bisa bertahan hingga 15 tahun.

Ia menambahkan tanaman kapulaga sifatnya jangka panjang dan bahkan bisa dilakukan penanaman secara tumpang sari dengan tanaman lainnya. "Kapulaga sangat cocok ditanam di Desa Alas Bayur yang berada di ketinggian hingga 1.200 mdpl, dan kami optimistis kapulaga tumbuh subur," kata Dadang. st-01/dsy

Berita Terbaru

PDIP Surabaya Tegaskan Regenerasi Lewat Rapat Konsolidasi PAC

PDIP Surabaya Tegaskan Regenerasi Lewat Rapat Konsolidasi PAC

Sabtu, 31 Jan 2026 10:12 WIB

Sabtu, 31 Jan 2026 10:12 WIB

SURABAYA PAGI, Surabaya  -  Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Surabaya menggelar Rapat Konsolidasi Pengurus Anak Cabang (PAC) bersama Ketua, S…

Demokrat Jatim Gelar Retreat, Emil Dardak Sebut Momentum Refleksi dan Pengabdian

Demokrat Jatim Gelar Retreat, Emil Dardak Sebut Momentum Refleksi dan Pengabdian

Sabtu, 31 Jan 2026 08:44 WIB

Sabtu, 31 Jan 2026 08:44 WIB

Surabaya, SURABAYAPAGI.COM – DPD Partai Demokrat Jawa Timur menggelar retreat sebagai ruang jeda bagi para kader untuk melakukan refleksi sekaligus memperkuat a…

Fraksi PDIP Jatim minta Perda Perlindungan Perempuan dan Anak segera di Implementasikan

Fraksi PDIP Jatim minta Perda Perlindungan Perempuan dan Anak segera di Implementasikan

Jumat, 30 Jan 2026 20:30 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 20:30 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya – Angka pernikahan dini di Jawa Timur masih mengkhawatirkan. Berdasarkan data Sistem Informasi Manajemen Nikah (SIMKAH) Kementerian A…

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Pakar dan Praktisi hukum Sarankan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas Dibidik TPPU, Bukan hanya Suap dan Gratfikasi   SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - KPK …

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Usai Kirim Surat Minta Maaf dan Siap Pimpin Munas     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta – Sempat ditangguhkan, kini jabatan Ketua Umum PBNU, yang dipegang Gus Yahya …

DPR RI Kritik Kementerian PPPA

DPR RI Kritik Kementerian PPPA

Jumat, 30 Jan 2026 18:41 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:41 WIB

Hingga Satu Tahun, tak Pernah Lakukan Pemberdayaan Perempuan     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Rapat Komisi VIII DPR RI dengan Kementerian Pemberdayaan P…