Kecewa Tim Sepakbola Porprov Banyuwangi

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 25 Jul 2019 16:19 WIB

Kecewa Tim Sepakbola Porprov Banyuwangi

SURABAYAPAGI.COM, Banyuwangi Buntut mundurnya tim sepakbola Banyuwangi di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Jawa Timur masih menimbulkan teka-teki. Rasa penasaran mengenai permasalahan itu memuncak di benak punggawa hingga official tim tersebut. Ujungnya, sejumlah pemain dan official itu mendatangi kantor Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Banyuwangi. Mereka bermaksud mencari kejelasan sekaligus jawaban atas kegundahan yang mereka rasakan. Nasrul, asisten pelatih tim sepakbola Porprov Banyuwangi mengatakan, hingga pihaknya merasa tak percaya akan kegagalan timnya bermain di level provinsi itu. Bahkan, dirinya mengaku kecewa dengan kondisi tersebut. Para kontingen putra Banyuwangi itu bahkan telah menyiapkan sejumlah pertanyaan ke pengurus KONI. Kami datang ke sini untuk mencari tahu kejelasan dan jawaban mengenai sebab tim ini. Karena selama ini kami merasa semangat, perjuangan kita telah tercurahkan untuk mengharumkan nama daerah ini telah dihancurkan, kami merasa dikecewakan, itu yang pertama. Kemudian, kenapa bisa kekurangan pemain yang berakibat mundur dari Porprov. apakah pengurus maupun KONI Banyuwangi tidak memberikan pemberitahuan mengenai kekurangan pemain itu ke pengurus? Padahal yang kita tahu, kita sudah ikut Pra Porprov itu yang terdata 23 pemain, bahkan ada yang jadi top skor, kok yang terdaftar cuma 14, dan ujunganya kita dibantai Sidoarjo 5-1, katanya saat audiensi di kantor KONI Banyuwangi, Kamis (25/7).

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU