Sudah Dibersihkan, Jalur Malang-Kediri Terapkan Sistem Buka Tutup

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 04 Feb 2021 14:03 WIB

Sudah Dibersihkan, Jalur Malang-Kediri Terapkan Sistem Buka Tutup

i

Pembersihan material longsor di jalur Malang-Kediri SP/DECOM

SURABAYAPAGI.com, Malang – Jalur Malang-Kediri via Kota Batu sempat tertutup longsor kini sudah bisa dilewati. Walau sudah bisa dilalui jalan tersebut masih dalam proses pembersihan material longsor.

AKP Mala Darlius, Kasatlantas Polres Batu, menjelaskan, jalan sudah bisa dilalui kendaraan dengan sistem buka tutup. Ia mengatakan jalanan tersebut masih dibersihkan karena material lumpur serta beberapa batang pohon yang tumbang belum di bereskan semuanya.

Baca Juga: Dua Penambang Pasir Liar di Blitar Meninggal Tertimbun Longsor

"Semua kendaraan sudah bisa melintas. Karena masih ada pembersihan, harus bergantian," terangnya, Kamis (4/2/2021).

Sekertaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, Bagyo Setiono, menuturkan akan menamba perlatan berat untuk mempercepat pembersihan ruas jalan yang terhalang lumpur dan batang pohon.

"Dari pagi tadi, material longsor di beberapa titik sudah dibersihkan. Sehingga kendaraan bisa melintas kembali, tapi buka tutup," kata Bagyo, Kamis (4/2/2021).

Baca Juga: Rumah Warga di Malang Rusak Tertimpa Longsor

Sejak dua hari yang lalu longsor berada di beberapa titik jalur Malang-Kediri. Longsor tersebut menutup badan jalan sehingga kendaraan tidak bisa melintas. Berselang sehari terjadi longsor susulan sehingga pembersihan membutuhkan waktu cukup lama.

BPBD Kabupaten Malang menghimbau pada masyarakat dan pengguna jalan yang akan melalui Jalur Malang-Kediri untuk senantiasa berhati-hati. Menurut Bagyo hal tersebut karena potensi hujan deras di kawasan tersebut.

Baca Juga: Akses Jalur Menuju Wisata Air Terjun Madakaripura Putus

"Dari pagi tadi, material longsor di beberapa titik sudah dibersihkan. Sehingga kendaraan bisa melintas kembali, tapi buka tutup," kata Bagyo. Arb7

 

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU