Siap-Siap, Google Akan Hapus Akun yang Sudah Tidak Aktif Selama 2 Tahun

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Beberapa layanan Google seperti Google Mail, YouTube, Workspace dan lain-lain. SP/ SBY
Beberapa layanan Google seperti Google Mail, YouTube, Workspace dan lain-lain. SP/ SBY

i

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Diketahui, sebagai langkah pencegahan isu keamanan, kini Google mengumumkan akan menghapus akun Google yang sudah tidak menunjukkan aktivitas apa-apa selama 2 tahun terakhir.

Layanan yang dimaksud tersebut seperti Google Mail, YouTube, Workspace dan lain-lain. Penghapusan ini tidak berlaku untuk akun bisnis dan akun sekolah.

Google mengatakan akan mengirim beberapa email peringatan sebelum penghapusan permanen diberlakukan. Penghapusan akun ini akan ikut menyeret konten yang tersimpan di Google Workspace, YouTube dan Google Photos. Semuanya akan hilang seketika.

Sebelumnya, Google mengutip isu keamanan sebagai alasan penghapusan ini. Akun yang jarang aktif sangat mungkin tidak mengaktifkan fitur autentikasi 2 langkah (2FA). Akun ini punya resiko besar tercuri, atau di-spam.

“Hal ini karena akun yang terlupakan atau tidak dijaga sering mengandalkan kata sandi lama atau yang digunakan kembali yang mungkin telah disusupi, belum menyiapkan autentikasi dua faktor, dan menerima lebih sedikit pemeriksaan keamanan oleh pengguna,” tulis keterangan Google, dikutip Jumat (19/05/2023).

Analisis internal Google menunjukkan, akun yang ditinggalkan setidaknya 10 kali lebih kecil kemungkinannya dibandingkan akun aktif untuk menyiapkan verifikasi 2 langkah. Artinya, akun-akun ini rentan, dan begitu akun dikompromikan itu dapat digunakan untuk apa saja mulai dari pencurian identitas.

Syarat Agar Akun Google Masih Bisa Aktif

Kamu punya akun Google yang lama tak aktif, tapi masih ingin menggunakannya di kemudian hari? Kamu bisa mulai rutin mencoba untuk melakukan beberapa berikut ini.

  • Membaca atau mengirim email
  • Menggunakan Google Drive
  • Menonton video YouTube
  • Mengunduh aplikasi dari Google Play Store
  • Masuk ke aplikasi atau layanan pihak ketiga dengan akun Google
  • Melakukan penelusuran Google saat masuk. dsy/kmp

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…