Belum Urus Izin, Bacchus Kota Kediri Ngrengek Minta Buka Sehari untuk Tasyakuran

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 22 Agu 2023 17:01 WIB

Belum Urus Izin, Bacchus Kota Kediri Ngrengek Minta Buka Sehari untuk Tasyakuran

SURABAYAPAGI.COM, Kediri - Bacchus pool & lounge yang bakal dibuka di Kota Kediri menjadi perhatian serius di kalangan masyarakat.

Pasalnya, cafe tempat usaha hiburan malam di Jalan Letjend Sutoyo Kota Kediri belum mengurus izin usaha di Kota Kediri.

Baca Juga: KPK Ungkap Angpao Pengusaha Urus Perizinan

Meski belum mengurus izin usaha, bacchus pool dan lounge tersebut disinyalir merengek ke Satpol PP Kota Kediri meminta untuk dapat buka sehari.

Pihak manajemen meminta buka sehari dengan alasan hanya melakukan kegiatan tasyakuran secara internal.

Namun diketahui banyak beredar pesan berantai jika tempat usaha hiburan malam ini mengundang banyak tamu undangan. Bahkan acara tasyakuran itu dikemas promo penjualan minuman keras.

Baca Juga: Pembangunan Tower di Desa Krampon Sampang, Diduga tak Kantongi Izin

Meski belum memiliki izin lengkap tempat usaha hiburan malam ini terlihat pede dan sudah banyak papan ucapan bertuliskan soft opening yang berjejer di depan lokasi usaha.

Kasi Trantibum Satpol PP Kota Kediri, Agus Dwi Ratmoko mengaku pihaknya memang memberikan izin sehari untuk acara tasyakuran. Namun demikian ia terus mengawasi tempat usaha yang sampai saat ini belum mengurus izin.

“Kemarin memang meminta izin untuk membuat acara tasyakuran sehari saja. Namun terkait buka usaha kita tetap tidak memperbolehkan terlebih dahulu,” ujarnya saat dikonfirmasi, Selasa (22/8/2023).

Baca Juga: Ratusan Minimarket di Surabaya, Habis Izinnya

Lanjut Agus, Satpol PP Kota Kediri terus memantau lokasi yang saat ini menjadi perhatian serius di kalangan masyarakat Kota Kediri. Sebab pihaknya tidak ingin kecolongan jika tempat tersebut nekat membuka aktivitas.

“Kita juga sudah kirimkan surat resmi ke pihak manajemen tempat usaha. Mereka kita minta agar segera melengkapi izinnya sebelum resmi membuka,” tandasnya. Can

Editor : Moch Ilham

Tag :

BERITA TERBARU