Masyarakat Ramai Boikot Produk Pro Israel, Mendag Zulhas: Silakan Saja

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 10 Nov 2023 11:20 WIB

Masyarakat Ramai Boikot Produk Pro Israel, Mendag Zulhas: Silakan Saja

i

Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan. SP/ JKT

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Aksi boikot produk-produk pro Israel sebagai aspirasi menentang kejahatan genosida di Tanah Palestina kian membludak dan menjadi-jadi. Salah satunya di Indonesia.

hal tersebut lantaran, kebiadaban yang dilakukan Israel juga amat bertentangan dengan prinsip UUD 1945 yang dipegang oleh masyarakat Indonesia. 

Baca Juga: Seruan Aksi Boikot, Asosiasi Buah dan Sayuran ‘Ogah’ Impor Kurma dari Israel

Menanggapi aksi masyarakat yang marak dan gencar memboikot produk Israel tersebut, Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan mempersilakan masyarakat Indonesia yang memilih sebagai aspirasi menentang kejahatan genosida di Tanah Palestina. 

"Itu terserah masyarakat, tapi apakah itu membantu? Silakan saja (boikot)," kata Zulhas, sapaan akrabnya, Jumat (10/11/2023).

Bahkan sejak dulu hingga sekarang, Pemerintah Indonesia mengutuk keras serangan yang dilakukan Israel ke Gaza, Palestina yang menyasar masyarakat sipil, terutama wanita dan anak-anak. Israel telah melakukan pelanggaran kemanusiaan yang berat. 

Baca Juga: Jelang Ramadhan Bapok Kian Mahal, Kemendag Pastikan Tak Akan Ubah HET Minyakita

"Bagi Indonesia, sesuai pembukaan UUD 1945, bahwa kemerdekaan itu adalah hak segala bangsa," kata Zulhas menegaskan. 

Ia menyampaikan, ia bersama Presiden Joko Widodo segera bertolak ke Arab Saudi untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi Darurat Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) pada Jumat (10/11/2023).

Baca Juga: Digitalisasi Pasar Rakyat Strategis Pedagang UMKM Naik Kelas

Pada pertemuan tersebut, Jokowi juga dijadwalkan bertemu dengan Presiden AS Joe Biden untuk membahas secara khusus masalah konflik di Gaza, Palestina. 

Ia juga menegaskan, perlakuan yang dilakukan Israel terhadap Palestina sangat bertentangan dengan peri kemanusiaan dan peri keadilan yang dijunjung tinggi oleh masyarakat Indonesia. jk-01/dsy

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU