Presiden ke 6 Susilo Bambang Yudhoyono Lakukan Ziarah ke Makam BK

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 08 Des 2023 17:16 WIB

Presiden ke 6 Susilo Bambang Yudhoyono Lakukan Ziarah ke Makam BK

i

Kedatangan SBY disambut Kapolres Blitar, Kapolres Blitar Kota, Komandan Kodim 0808 Blitar serta Danyonif 511. SP/Lestariono

SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Jumat (8/12), Presiden ke 6 Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono yang akrab dipanggil SBY melakukan ziarah ke makam Bung Karno di Kelurahan Sentul Kec Kepanjènkidul Kota Blitar. 

Sekitar pukul 10.00 rombongan SBY dengan menumpang dua bus memasuki pelataran makam BK, didampingi Wagub Jawa Timur Emil Dardak dan tampak juga Andi Mallarangeng dan sejumlah kadèr Partai Demokrat Kab/Kota Blitar.

Baca Juga: Kandang Ayam Ludes Terbakar, Rugi Ratusan Juta Rupiah

 

Dalam acara yang penuh sakral itu, SBY melakukan tabur bunga di makam BK yang didahului doa bersama yang dipimpin pengurus makam BK, sekitar 45 menit SBY lakukan tabur bunga dan doa bersama, Presiden RI ke 6 itu menuruni tangga area makam BK, SBY menyempatkan ketemu dengan wartawan yang menunggu di halaman Makam BK.

Dalam keteranganya pada wartawan, SBY menyampaikan, bahwa ziarah ke makam BK ini bukan untuk kepentingan Politik.

Baca Juga: 2 Rumah di Blitar Dibobol Maling saat Ditinggal Mudik, Pelaku Terekam CCTV

"Ziarah ini tidak ada kepentingan dengan politik, walau saat ini musim kampanye jelang Pemilu 2024, ini murni untuk berziarah ke Bapak Proklamator, karena Bung Karno merupakan tokoh nasional yang banyak pengorbanannya untuk memajukan bangsa dan negara Indonesia, bahkan semasa mudanya keluar masuk penjara dalam masa penjajahan," ungkap SBY di depan wartawan.

Masih menurut SBY dirinya melakukan ziarah sudah 4 kali ini, bahkan sejak dirinya masih menjadi Taruna Akabri (Akmil) juga berkunjung di makam Bung Karno.

Baca Juga: Berkat Dukungan TN-Polri, Pelayanan di Daop 7 Aman dan Terkendali

Tampak kedatangan presiden ke 6 ini di sambut oleh warga masyarakat termasuk pengunjung makam BK ada beberapa masyarakat minta foto bersama, juga SBY  menyempatkan diri berbincang dengan Taruna Akpol yang kini  lakukan pelatihan di Polres Blitar Kota, sekaligus ikut Pengamanan kedatangan SBY.

Kunjungan SBY di Blitar ada beberapa kegiatan di Jawa Timur, termasuk ziarah ke makam BK, sebelumnya SBY menyempatkan menghadiri turnamen bola voli di Kediri, selanjutnya setelah shalat Jumat bersama masyarakat, SBY bertemu kader Demokrat di wilayah Kademangan Kab Blitar, sedang kedatangan SBY tiba di Blitar pada Jumat (8 Desember 2023) pukul 08.00 menyempatkan mengunjungi Masjid Ar Rahman di kota Blitar. Les

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU