Ruko Alat Sekolah di Magetan Hangus Terbakar, Kerugian Telan 5 Juta Lebih

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 21 Jan 2024 12:33 WIB

Ruko Alat Sekolah di Magetan Hangus Terbakar, Kerugian Telan 5 Juta Lebih

i

Kondisi kebakaran ruko alat tulis di di Jalan Yos Sudarso, Kecamatan Magetan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, terbakar pada Sabtu (20/01/2024) malam. SP/ MGT

SURABAYAPAGI.com, Magetan - Sebuah ruko peralatan dan seragam sekolah di Jalan Yos Sudarso, Kecamatan Magetan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, terbakar pada Sabtu (20/01/2024) malam, sekitar pukul 23.30 WIB.

Menurut keterangan Kasi Humas Polres Magetan, AKP Budi Kuncahyo, kebakaran tersebut diduga akibat korsleting listrik. “Dari hasil olah TKP, awal kejadian kebakaran diduga karena korsleting listrik,” terangnya, Minggu (21/01/2024).

Baca Juga: Dapur Rumah Warga di Magetan Hangus Terbakar, Ketua RW: Sudah Dua Kali, Penyebabnya Sama

Insiden tersebut awalnya diketahui sang pemilik toko bernama Tatik, saat dirinya tengah tertidur lelap di malam hari. Lantas, dirinya tiba-tiba mendengar suara barang terbakar dari kamar lantai dua yang penuh dengan kepulan asap hitam.

Spontan, Tatik pun kemudian berlari keluar dan memanggil tetangganya yang bernama Iwan. Lalu, Iwan pun secara sigap langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran (PMK) dan Polsek Magetan. 

Baca Juga: Belasan Warga di Magetan Diduga Terjangkit DBD, Mayoritas Dirawat di Rumah

Seusai mengetahui laporan tersebut, petugas PMK tiba di lokasi kejadian sekitar pukul 00.30 WIB. Pihaknya mengerahkan sebanyak dua unit mobil pemadam dikerahkan untuk memadamkan api.

Proses pemadaman api berlangsung selama tiga jam. Api baru dapat dipadamkan sekitar pukul 03.30 WIB. Akibat kebakaran tersebut, ruko mengalami kerusakan yang cukup parah. Plafon dan beberapa peralatan rumah tangga di lantai dua hangus terbakar.

Baca Juga: Cuaca Buruk, Jalur Pendakian Gunung Lawu Via Cemoro Sewu Ditutup

Beruntung api dapat dipadamkan dan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, Namun, pemilik ruko, Tatik diperkirakan mengalami kerugian materi sebesar kurang lebih Rp 5 juta. Dia menerima kejadian tersebut sebagai musibah. mgt-01/dsy

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU