SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Wacana, Ketum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin untuk maju pemilu gubernur (pilgub) Jawa Timur (Jatim), sampai Kamis (28/3) belum direspon partai.
Waketum PKB, Jazilul Fawaid, jelaskan partai belum memikirkan pilgub jatim, sebab Cak Imin masih fokus menuntaskan gugatan sengketa Pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK).
Baca Juga: Blusukan di Pasar Pabean dan Pasar Kapasan Surabaya, Khofifah Beri Kesehatan Gratis dan Dicurhati
Setahu saya Cak Imin belum mikir maju di Pilgub, masih fokus menuntaskan gugatan di MK," kata Jazilul saat dihubungi, Rabu semalam (27/3/2024).
Jazilul mengungkapkan belum ada pembicaraan di internal PKB mengenai aspirasi tersebut. Dia menyampaikan jajaran PKB akan solid mendukung Cak Imin mengambil langkah politik setelah tahapan Pilpres selesai.
Bila, Cak Imin itu maju pilgub Jatim, ia bertarung dengan Khofifah Indar Parawansa yang sudah mengantongi tiket dari sejumlah partai politik.
Baca Juga: Sudah Berpengalaman, Khofifah: Bismillah Insya Allah Siap Tampil Prima di Debat Perdana Pilgub Jatim
Khofifah adalah Gubernur Jatim periode 2018-2023, sementara Cak Imin adalah ketua umum DPP PKB sekaligus cawapres pada Pilpres 2024 yang berpasangan dengan Anies Baswedan.
Hasil real count, perolehan terbesar adalah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menjadi yang terbesar yakni 19,22%.
Lima besar suara terbesar di Jawa Timur. Partai Kebangkitan Bangsa 2.540.773 (19,22%). Ia ungguli PDI Perjuangan 2.173.825 (16,44%) .
Pemilihan Umum Gubernur Jawa Timur 2024 atai Pilgub Jawa Timur 2024, akab dilaksanakan pada 27 November 2024. Ini untuk memilih Gubernur Jawa Timur periode 2024-2029. rmc
Editor : Raditya Mohammer Khadaffi