Komplotan Curanmor Diringkus, IRT jadi Penadah

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Komplotan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang melibatkan ibu rumah tangga dibekuk Polrestabes Surabaya. Satu dari tiga kawanan tersebut berstatus residivis.

Ketiga pelaku yang ditangkap adalah IAF (27), warga Banyu Urip, Surabaya; DR (26), warga Kebonsari, Surabaya; dan ibu rumah tangga asal Ploso, Sidoarjo berinisial ML (45). Mereka ditangkap di rumah masing-masing pada Jumat (7/6) lalu.

Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Hendro Sukmono mengatakan, setiap tersangka memiliki peran berbeda saat melancarkan aksinya. Untuk IAF, dia berperan untuk mengambil sepeda motor di rumah korban. Lalu, IAF dan DR menjualnya kepada ML di Sidoarjo.

"Setiap motor yang dicuri dijual sebesar Rp 4 juta dan hasilnya dibagi berdua (IAF dan DR)," kata Hendro dalam keterangannya, Kamis (20/6/2024).

Sementara ML menerima gadai kendaraan IAF dan DR. Lalu, ia menjual motor curian itu senilai Rp 5 juta secara online.

"Setiap motor yang terjual, ML mengaku mendapat keuntungan sebesar Rp 1 juta," imbuhnya.

Saat didalami, petugas mendapati salah satu tersangka yakni IAF merupakan residivis kambuhan.Dia pernah terjerat kasus serupa 5 tahun lalu.

"IAF ini residivis, tahun 2019 dan 2020 pernah dihukum dalam perkara pencurian dengan pemberatan," tuturnya.

Diberitakan sebelumnya, tiga komplotan pencuri dan penadah motor di Surabaya dibongkar. Salah satunya seorang ibu rumah tangga asal Sidoarjo.

Penangkapan ketiga korban berawal dari laporan 3 korban. Salah satu TKP berada di Aspol Ketintang Surabaya.

"Tiga korban melapor ke kami atas nama BK, RAS, dan SW. Lalu, kami dalami dan memburu keberadaan ketiganya," kata Hendro, Rabu (19/6). s-01/ham

Berita Terbaru

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Lamongan akhirnya angkat bicara, terkait maraknya toko kelontong yang beroperasi s…

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Organisasi kepemudaan, Pemuda  Lumbung Informasi Rakyat (Pemuda - Lira) mendatangi kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidoarjo, …

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Tongkat komando Polres Blitar Kota resmi beralih, dan kursi kedudukan Kapolres Blitar Kota resmi  diduduki oleh AKBP Kalfaris …

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jombang - Keajaiban alam berupa ngarai sempit dengan aliran sungai jernih yang dikenal dengan nama Kedung Cinet kerap dijuluki sebagai Grand…

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Destinasi wisata Mloko Sewu yang berlokasi di Desa Pupus, Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur menyuguhkan hamparan…

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Lamongan secara serantak selama ini sudah berjalan dengan baik. Terbaru,…