Program RTLH Pemkab Sidoarjo, Indayanti: Alhamdulillah Bakal Direnovasi

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Plt Bupati Sidoarjo Subandi saat ikut memantau renovasi rumah tidak layak huni (RTLH) milik Indayanti (55). SP/ HIKMAH
Plt Bupati Sidoarjo Subandi saat ikut memantau renovasi rumah tidak layak huni (RTLH) milik Indayanti (55). SP/ HIKMAH

i

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Indayanti (55) tak henti-henti mengucap syukur. Perempuan yang tinggal di Desa Semampir, Kecamatan Sedati, Sidoarjo itu benar-benar sedang ketiban rejeki. 

Tempat tinggalnya yang masuk kategori rumah tidak layak huni (RTLH) bakal segera direnovasi. Lebih menyenangkan lagi bagi Idayanti, dia dikunjungi langsung oleh Plt Bupati Sidoarjo Subandi.  

Indayanti tinggal sendirian di rumah itu sejak suaminya meninggal dunia tahun 2016 lalu. Dia punya satu anak laki-laki, tapi sudah berkeluarga dan hidup sendiri bersama keluarganya. 

“Alhamdulillah. Benar-benar saya tidak menduga. Bisa dikunjungi oleh pak bupati, kemudian rumah saya juga bakal direnovasi. Terima kasih, terima kasih,” ujar perempuan yang tinggal sebatang kara tersebut saat bertemu Subandi, Senin (29/07/2024). 

Renovasi rumah Indayanti merupakan program bantuan RTLH hasil kerjasama Pemkab Sidoarjo dan Baznas. Tak lama lagi, hunian tidak layak itu bakal disulap menjadi rumah yang lebih layak huni. 

“Saya sangat bersyukur dan berterima kasih, pak Bupati Subandi sudah datang ke sini, peduli kepada orang miskin seperti saya. Alhamdulillah rumah saya direnovasi. Kalau tidak dibantu, tentu saya sulit merenovasinya sendiri. Tidak mampu,” ujarnya. 

Ya, Plt Bupati Sidoarjo Subandi datang langsung melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke rumah Indayati di Desa Semampir yang masuk kategori rumah tidak layak huni. 

Dalam kunjungan tersebut Subandi didampingi Dinas Sosial Sidoarjo, Baznas, dan jajaran Forkopimda Kecamatan Sedati. Di sana dia melihat langsung kondisi rumah Indayati yang sangat memprihatinkan. Hanya dengan dinding seng dan tidak ada kamar mandinya. 

Melihat itu Subandi langsung menginstruksikan agar renovasi rumah tersebut dimulai paling lambat minggu depan. Subandi juga menginstruksikan agar pembangunan kamar mandi harus segera dilakukan.

"Bantuan dari Pemerintah Sidoarjo dan Baznas akan segera dikucurkan dan proses renovasi akan dimulai paling lambat minggu depan. Kami juga akan menambah fasilitas kamar mandi yang saat ini tidak ada sesuai program Open Defecation Free (ODF) agar kesehatan penghuninya lebih terjaga," kata Subandi. 

Melalui tindakan cepat ini, politisi PKB tersebut berharap bisa memberikan dampak positif bagi kesejahteraan Indayanti dan meningkatkan kualitas hidupnya. Disebutnya bahwa kondisi rumah warga yang tidak layak huni akan terus menjadi prioritas dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat di Sidoarjo.

“Mudah-mudahan dengan bantuan ini dapat sedikit membantu kesejahteraan ibu Indayanti. Program sidak RTLH ini akan terus kita lakukan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Sidoarjo,” katanya. Hik

Berita Terbaru

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Pelapor Dugaan Penistaan Agama ke Pandji Pragiwaksono Bukan Sikap Resmi Persyarikatan           SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah me…

Satu Pasien di Bandung Bergejala 'Super Flu', Meninggal

Satu Pasien di Bandung Bergejala 'Super Flu', Meninggal

Jumat, 09 Jan 2026 18:59 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 18:59 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Bandung - Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung melaporkan telah menangani 10 pasien yang mengalami gejala Influenza A H3N2 subclade K…