Sambut HUT RI ke-79, Camat Tanggulangin Berangkatkan 124 Regu Peserta Gerak Jalan

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Camat Tanggulangin Sabino Mariano berangkatkan 124 regu peserta gerak jalan, di garis start Desa Ngaban, Sidoarjo. SP/ HIKMAH
Camat Tanggulangin Sabino Mariano berangkatkan 124 regu peserta gerak jalan, di garis start Desa Ngaban, Sidoarjo. SP/ HIKMAH

i

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Camat Tanggulangin Sabino Mariano berangkatkan 124 regu peserta gerak jalan, diikuti siswa-siswi tingkat SDN, MI, SMP, SMA di garis start Desa Ngaban. Tak hanya itu kegiatan tersebut dalam rangka Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI Ke-79. Selain itu pula, nampak Kepala Desa, Sekretaris Desa, tenaga medis Puskesmas, Guru,  dan Karang Taruna turut menjadi peserta gerak jalan, Selasa (13/08/2024) siang.

“Mudah-mudahan dalam napak tilas, dengan pergerakan perjuangan para pendahulu kita. Kemudian kita memasyarakatkan olahraga gerak jalan, semoga dapat dinikmati bersama dengan gembira, dan sehat,” Sabino Mariano, Camat Tanggulangin dalam pidatonya, Selasa (13/08/2024).

Sementara itu, Alhmad Ghofur Ketua Panitia Penyelenggara Gerak Jalan menjelaskan, mereka para peserta lomba gerak jalan ini menempuh jarak 8 kilometer. Gari start di wilayah Desa Ngaban dan garis finish Desa Sentul. Sedangkan rute yang ditempuh melalui rute Desa Ngaban, Desa Desa Putat, Desa Kalidawir, Desa  Kedungbanteng, Desa Penatarsewu, dan Desa Sentul.

“Harapan kami, dalam rangka HUT Kemerdekaan RI di tahun berikutnya lebih meriah, semarak, dan pesertanya semakin banyak. Sekaligus menambah semangat perjuangan adik-adik kita terutama para pelajar, dan dukungan dari para organisasi yang ada di masyarakat,” jelasnya. 

“Untuk sistem penilaian dari tim juri atau panitia adalah ketepatan waktu, kelengkapan peserta, yel-yel, kerapian dan kedisiplinan. Intinya dari garis start dan finish peserta gerak jalan tetap berjumlah 20 orang dalam 1 regu,” tambahnya.

Meski di cuaca panas terik matahari, para peserta gerak jalan tetap bersemangat dengan menggunakan topi. Selain itu warga diharapkan juga turut berpartisipasi, untuk melakukan penyiraman air pada jalan yang dilalui para peserta gerak jalan.

“Kami sudah menyiapkan tim medis dari Puskesmas, dan disebar dari titik garis start sampai garis finish," pungkasnya. Aph/Hik

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…