Dinilai Berprestasi, DPC PKB Kota Kediri, Dukung Cak Imin Pimpin Kembali PKB

author Duchan Prakasa

- Pewarta

Jumat, 16 Agu 2024 08:51 WIB

Dinilai Berprestasi, DPC PKB Kota Kediri, Dukung Cak Imin Pimpin Kembali PKB

i

Rapat pleno pengurus DPC PKB Kota Kediri yang bertempat di Kantor DPC PKB Pada tanggal 15 Agustus 2024

SURABAYAPAGI.COM, Kediri - Dewan Pengurus Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kota Kediri, Kembali menegaskan dukunganya untuk mendukung Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin untuk kembali menahkodai Partai Kebangkitan Bangsa Pada Muktamar yang diselenggarakan di Bali 24-25 Agustus 2024 mendatang karena dianggap berprestasi

Dukungan tersebut disampaikan O'ing Abdul Muid berdasarkan hasil rapat pleno pengurus DPC PKB Kota Kediri yang bertempat di Kantor DPC PKB Pada tanggal 15 Agustus 2024.

Baca Juga: PKB Beri Sinyal Lampu Hijau Kepada H. Slamet Junaidi

Menurut Ketua DPC PKB Kota Kediri tersebut dukungan bulat DPC PKB Kota Kediri kepada Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin berdasarkan aspirasi pengurus yang disampaikan dalam rapat pleno dengan alasan Cak Imin mampu membawa PKB sebagai partai yang modern serta diterima disemua kalangan.

Baca Juga: Wacana Cak Imin Dipilgubkan Jatim, Belum Diseriusi PKB

Lebih lanjut dikatakan O'ing Abdul Muid, salah satu indikator keberhasil Cak Imin yang bisa diukur adalah naiknya perolehan suara PKB secara naisonal pada Pemilu 2024 kemarin, dari 58 kursi menjadi 68 Kursi untuk DPR RI, dan menjadikan PKB sebagai partai papan atas di Indonesia serta PKB mampu bertransformasi menjadi partai anak muda dan modern.

Selain mendukung kembali Cak Imin secara bulat, DPC PKB juga akan membawa sejumlah usulan program untuk dibahas dalam Muktamar PKB 24-25 Agustus 2024 mendatang, salah satunya adalah memperkuat sistem kaderisasi partai, internalisasi Mabda' Siyasi PKB, serta penguatan jejaring medsos untuk menyampaikan program-program strategis PKB.

Baca Juga: Anies-Cak Imin Bersikap: Kita Temukan Rekayasa Regulasi, sampai Intervensi Alat Negara

"Selain mendukung kembali Cak Imin untuk kembali menahkodai DPP PKB, kita juga membawa sejumlah usulan program dalam rangka mensukseskan Muktamar PKB 2024 salah satunya adalah, memperkuat sistem pengkaderan partai dan penguatan jejaring media sosial, agar program-program strategis PKB tersampaikan ke publik dengan baik" pungkas O'ing Abdul Muid. Can

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU