Keseruan HUT RI ke-79, Pemdes Durung Bedug Gelar Lomba Mancing Ikan Lele di Sungai

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 26 Agu 2024 13:38 WIB

Keseruan HUT RI ke-79, Pemdes Durung Bedug Gelar Lomba Mancing Ikan Lele di Sungai

i

Kegiatan memancing lele di Sungai Desa Durung Bedug, Kecamatan Candi, Sidoarjo tampak ramai dan meriah. SP/ HIKMAH

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-79,  Pemerintah Desa (Pemdes) Durung Bedug, Kecamatan Candi, Sidoarjo menggelar lomba mancing yang diikuti warga setempat . 

Kegiatan tersebut dimulai pukul 07.00 WIB sampai selesai, yang berlokasi di Sungai Tersier Durung Bedug dan berlangsung dengan sangat meriah pada Minggu (25/08/2024).

Baca Juga: Rapatkan Barisan, Pemenangan Mas Iin Buka Posko Rumah Pemenangan SAE

Dalam acara tersebut dihadiri oleh Kepala desa Durung Bedug, tokoh Masyarakat, tokoh Agama , BPD, LPMD RT, RW, karena Taruna dan masyarakat desa Durung Bedug yang ikut lomba mancing ini 

Baca Juga: Ning Luluk Kecewa Pasar Induk Puspa Agro Terbengkalai Meprihatinkan

Kepala Desa Durung Bedug, Moh. Zaenuri mengatakan, jika kegiatan ini diikuti warga setempat yang sangat antusias sekali  mengikuti lomba mancing. Pasalnya, warga berduyun duyun menyaksikan perlombaan dengan hadiah yang sangat menarik dan peserta yang mendapatkan ikan terbesar memperoleh hadiah uang tunai.

Baca Juga: Diduga Korupsi Dana Hibah, Dua Ketua Pokmas Desa Wage Ditahan Kejari Sidoarjo

“Ikan Lele yang diceburkan ke sungai untuk lomba tersebut sebanyak 3 kwintal. Pemdes sengaja menghadirkan lomba memancing untuk menyalurkan hobi sembari silaturahmi antar warga desa Durung bedug,” ujarnya, Minggu (25/08/2024).

Aspan, salah satu warga RT 19/ RW 04, sekaligus peserta, berusaha keras mendapatkan pancingannya seraya berharap kekompakan dan guyup rukunnya warga tetap terjaga dengan adanya kegiatan kegiatan kebersamaan. man/ hik 

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU