Komika Marshel Diolok-olok, Bersyukur Usai Batal Jadi Calon Wakil Wali Kota Tangsel

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 29 Agu 2024 20:53 WIB

Komika Marshel Diolok-olok, Bersyukur Usai Batal Jadi Calon Wakil Wali Kota Tangsel

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Sejumlah komika kini ramai ramai mengolok olok Marshel Widianto yang  maju di Pilwalkot Tangsel. Saat ini malah batal dalam pencalonannya. Marshel menyebut ingin buka kembali komunikasi dengan rekan seprofesinya. Belum tahu nasib Marshel setelah mundur dari cawakot Tangsel.

Kritikan tersebut datang dari sejumlah pesohor seperti Pandji Pragiwaksono, Nikita Mirzani, hingga Kiky Saputri. Mereka menilai Marshel Widianto belum layak untuk maju di Pilkada Tangerang Selatan.

Baca Juga: Singgung Attitude Buruk, Desta Kecewa Pernah Dibohongi Marshel Widianto Gegara Hal Ini

Dalam konferensi pers yang digelar di kantor DPC Gerindra Tangerang Selatan pada Rabu (28/8/2024), Marshel mengaku kuputusannya untuk mundur demi kemajuan Tangsel.

Kiky Saputri mengaku khawatir melihat rekan semasa komikanya, Marshel Widianto terjun ke dunia politik.

Keputusan Marshel Widianto tersebut menuai pro dan kontra, sebab pria berambut keriting itu tidak memiliki background politik.

Setelah menyatakan mundur dari Pilkada Kota Tangsel, Rabu (28/8/2024), Komika Marshel Widianto menyambangi Kantor DPC Kantor DPC Gerindra Tangerang Selatan (Tangsel) .

Belum diketahui apa maksud dan tujuan Marshel mendatangi kantor DPC tersebut. Namun saat masuk sebentar, dia kembali keluar kantor dan memberikan sedikit keterangan kepada awak media.

 

Marshel Komika Ternama

Marshel Widianto merupakan komika ternama. Marshel juga kerap tampil di televisi bersama artis-artis ternama.

dibenarkan Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani. Partai Demokrat mengalihkan dukungan kepada paslon Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan.Kamhar dalam keterangannya, Rabu (28/8/2024).

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) secara mengejutkan membuat gebrakan baru di Pilkada Kota Tangerang Selatan (Tangsel), dukung paslon lain.

 

Dibenarkan Partai Demokrat

Kabar mundurnya Riza Patria-Marshel Widianto dibenarkan Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani. Partai Demokrat mengalihkan dukungan kepada paslon Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan.

"Informasi mundurnya Pak Ariza Patria pada kontestasi Pilkada Tangsel ini benar. Oleh karena itu terjadi peralihan dukungan di Pilkada Tangsel dari Riza - Marshel menjadi Benyamin - Pilar," kata Kamhar dalam keterangannya, Rabu (28/8/2024).

Partai Demokrat alihkan dukungan kepada pasangan petahana di Pilkada Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie- Pilar Saga Ichsan. Sebelumnya, Partai Demokrat berada pada koalisi pendukung Riza Patria dan Marshel Widianto.

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) secara mengejutkan berpindah kepada kader internal, yakni Ruhamaben dan Shinta.

"Betul (pengalihan dukungan). Pada prinsipnya, PKS mengikuti arahan DPP saja," ungkap Ketua PKS Kota Tangsel Dadang Darmawan  

Bentuk restu tersebut diserahkan oleh DPP kepada Ruhamaben dan Shinta.

 

Usai Batal Pencalonan

Sejumlah komika sempat mengkritik Marshel Widianto yang ingin maju di Pilwalkot Tangsel. Seusai batal dalam pencalonannya, Marshel menyebut ingin buka kembali komunikasi dengan rekan seprofesinya.

Kini bapak dua anak itu berjanji akan menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

Ia juga akan lebih banyak bersyukur usai batal maju menjadi calon wakil Wali Kota Tangerang Selatan.

"Saya lagi fokus kedepannya ke diri saya ya, saya akan menjadi lebih baik lagi, saya akan menjadi lebih bersyukur lagi, dan saya akan lebih berubah menjadi Marcel Widianto yang baik," ungkap Marshel Widianto saat ditemui di kantor DPC Gerindra, Tangerang Selatan, Banten, Rabu (28/8/2024).

Baca Juga: Terlalu Star Syndrome, Marshel Widianto Sempat Diboikot Salah Satu Stasiun TV

Suami dari Cesen eks JKT48 itu juga menuturkan sama sekali tidak menyesal dan mengambil hikmah dari blusukan yang dilakukan beberapa waktu lalu. Diketahui, komika itu kerap blusukan untuk mengetahui apa masalah yang terjadi pada daerah pemilihannya.

"Pelajarannya adalah saya lebih tahu lagi apa yang harusnya dilakukan dan juga ketika ada permasalahan apa yang harus diselesaikan duluan dan bagaimana cara menyelesaikannya," kata Marshel Widianto lagi.

 

Bener-bener Kayak Flashback

"Setelah saya turun ke bawah saya lebih bersyukur lagi karena bener-bener kayak flashback lagi gitu perasaan gue yang dulu ketika gue berjuang sebelum jadi Komika dan akhirnya bisa bersyukur dan juga bisa mendapatkan kelimpahan setelah gue bekerja di stand up comedy dengan seni yang gue sayangi," kenang Marshel Widianto.

Bakal calon wakil wali kota Tangerang Selatan untuk Pilkada 2024, Marshel Widianto menganggap orang yang mengkritiknya selama ini justru menandakan mereka respek terhadapnya. Hal itu disampaikan Marshel menanggapi banyaknya kritikan terhadapnya lantaran maju dalam Pilkada Tangsel 2024. Kritikan itu juga datang dari rekannya sesama komedian.

 

Marshel Merasa Kena Roasting

Marshel  menjelaskan bahwa kritikan sudah biasa disuarakan melalui materi standup comedy dengan jenis roasting. "Itu (kritik) adalah bisa dibilang apa yang selalu dilakukan oleh para stand up komedian ketika dia respek dengan orang yang dibicarakan, itu sama saja dengan roasting lah istilahnya. Ketika kita roasting mereka berarti respek orang yang diroasting," kata Marshel di Kantor DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Jakarta, Kamis (18/7/2024)

Meski demikian, Marshel tetap melihat kritikan itu sebagai bahan evaluasi baginya untuk bisa menjadi lebih baik, terkhusus jika memang diinginkan rakyat untuk memimpin Tangerang Selatan.

Marshel tetap melihat kritikan itu sebagai bahan evaluasi baginya untuk bisa menjadi lebih baik, terkhusus jika memang diinginkan rakyat untuk memimpin Tangerang Selatan.

 

Blusukan Sebagai Daya Juang

Baca Juga: Hamil Anak Kedua, Cesen Eks JKT48 Hapus Foto dan Unfollow Marshel Widianto

"Kenapa saya yakin bahwa saya bisa memimpin sebagai Wakil Walikota Tangsel karena saya berangkat dari keresahan yang sama, dan saya melihat ketika saya turun ke sana, apa yang saya rasakan ketika dulu, ketika saya hidup susah miskin, yang tidak bisa mendapatkan hak yang terbaik dengan orang-orang yang tidak seberuntung saya," kata dia. Dari keresahan tersebut, Marshel mengaku menjadikan hal itu sebagai daya juang untuk memperbaiki kehidupan masyarakat Tangsel

Komika Kiky Saputri blak-blakan tak setuju dengan majunya Marshel Widianto.

Kiky Saputri ingatkan mengemban tugas sebagai Wakil Wali Kota tidaklah mudah. "Sebagai Wakil Wali Kota enggak (setuju)," kata Kiky Saputri dikutip dari YouTube Curhat Bang Denny Sumargo. “Soalnya begini, Wali Kota itu jabatan eksekutif, jabatan eksekutif artinya dia adalah orang yang akan jadi pelaksana tugas, pelaksana undang-undang. Kalau legislatif kayak caleg DPR, DPRD merumuskan undang-undang, menyerap aspirasi,” jelasnya.

 

Banyak Komentar Miring

Marshel mengungkapkan banyak komentar miring kepadanya dan Ahmad Riza Patria. Dia pun menjadikan kritikan yang muncul sebagai bahan evaluasi.

"Jadi, dari banyak sekali komentar yang ada buat saya dan juga buat Pak Ariza, itu khususnya buat saya, itu evaluasi buat saya. Bagaiamana saya bisa jadi lebih baik lagi. Dan kenapa saya yakin bahwa saya bisa memimpin sebagai wakil wali kota Tangsel, karena saya berangkat dari keresahan yang sama," tuturnya.

 

Rumor Marshel Renggang

Dirumorkan, hubungan antara suami Cesen Eks JKT48 itu dengan rekan-rekan seprofesinya, kini menjadi renggang.

Menanggapi rumor tersebut, Marshel Widianto mengaku hubungannya dengan komika-komika lain tetap baik dan mengenai pro kontra, hal tersebut hanya salah satu rintangan yang memang harus dihadapinya.

"Aman itu semua, namanya lagi di langit, angin pasti kencang, wush," kata Marshel Widianto saat ditemui di kantor DPC Gerindra Tangerang Selatan, Banten, kemarin.n erc/jk/cr4/rmc

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU