Bupati Jombang Ajak ASN Terapkan Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih

author Syaiful Arif Koresponden Jombang

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Bupati Jombang Warsubi
Bupati Jombang Warsubi

i

SURABAYAPAGI.COM, Jombang - Bupati Jombang, Warsubi berpesan kepada seluruh aparatur sipil negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten Jombang dapat berkontribusi menyukseskan pesan dari Presiden Prabowo. 

Kontribusi yang bisa dilakukan adalah dengan cara memahami betul tugas pokok dan fungsi yang diemban. Memiliki pemahaman yang menyeluruh terkait asta cita dan program kerja pemerintah pusat, yang harus selaras dengan program provinsi dan program kerja Kabupaten.

"Membangun chemistry, emotional (emosional) bonding, dan team building, agar koordinasi antar perangkat daerah semakin solid; menerapkan tata kelola pemerintahan yang bersih dengan menjunjung tinggi prinsip-prinsip good governance," kata Warsubi saat memimpin apel di Pemkab Jombang, Senin (10/3/2025).

Juga menguatkan rasa nasionalisme dan wawasan kebangsaan; melaksanakan seluruh ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Warsubi meminta ASN di lingkup Pemkab Jombang menjauhi praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN), serta selalu berkomitmen untuk menjaga netralitas dan profesionalisme dalam menjalankan amanah sebagai pelayan masyarakat.

Disampaikan juga oleh orang nomor satu di Kabupaten Jombang ini, dari hasil Rakor yang dihadirinya pada Minggu (9/03/2025), bersama Gubernur Jawa Timur di Surabaya yang membahas program Pembentukan Sekolah Rakyat. 

Bupati Warsubi menyampaikan di bawah pemerintahan presiden Prabowo Subianto, ingin menjadikan sekolah rakyat sekolah untuk warga miskin dan miskin ekstrim. Sekolah Rakyat ini akan dibangun di seluruh daerah termasuk Kabupaten Jombang. 

"Pemerintah Daerah akan menyiapkan lahan minimal 5 hektar untuk pembangunan Sekolah tingkat SD, SMP, dan SMA dalam satu kawasan, agar memudahkan anak yang kurang mampu untuk mendapatkan pendidikan yang layak, dengan anggaran kurang lebih 100 miliar per Kabupaten," jelasnya.

Selain Sekolah Rakyat yang berupaya memutus rantai kemiskinan melalui jalur pendidikan, Presiden Prabowo juga mendirikan Koperasi Desa Merah Putih untuk memutus rantai kemiskinan di desa-desa. Bupati mengajak seluruh ASN Kabupaten Jombang untuk menyukseskan program nasional  Koperasi Desa Merah Putih ini. 

"Program ini akan bisa meningkatkan ketahanan pangan. Program ini diharapkan berdampak pada peningkatan perekonomian di desa,dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," pungkasnya. sar

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…