SURABAYAPAGI.com, Gresik - Suasana ceria menyelimuti selasar lantai satu SD Alam Muhammadiyah (Almadany) Kebomas, Gresik, pada Jumat pagi (07/11/2025). Aroma butter yang meleleh dan cokelat hangat menyeruak di antara tawa anak-anak kelas I dan II yang tengah mengikuti kegiatan Guest Teacher bertema Cooking with Happiness.
Kegiatan ini terasa istimewa karena menghadirkan Azaline Shazlina — akrab disapa “Buna” — sebagai narasumber. Ia adalah ibu dari Aira Laha Afaf Khailuna, siswi kelas II Ibnu Sina. Dengan penuh semangat, Buna membagikan resep serta praktik langsung membuat cup cake sederhana yang lembut dan manis.
“Bahan-bahannya gampang didapat: tepung terigu, telur, gula, butter atau margarin, cokelat leleh, dan tentu saja topping favorit seperti meses, stroberi, atau sprinkel warna-warni,” tutur Buna sambil memperagakan langkah-langkahnya.
Sebanyak 151 siswa tampak antusias mengikuti setiap proses. Mereka menyimak cara mencampur telur dan gula hingga mengembang, kemudian menambahkan butter dan cokelat leleh ke dalam adonan. Setelah tepung dimasukkan, adonan pun dituangkan ke cetakan cup cake yang siap dipanggang.
Tak lama, dua oven listrik mulai bekerja di pojok selasar. Aroma kue yang mulai matang mengundang rasa penasaran. Anak-anak berjingkrak gembira menanti hasil buatan tangan mereka sendiri.
Momen paling ditunggu pun tiba: menghias cup cake! Satu per satu siswa bergantian menambahkan topping sesuai selera. Ada yang menghiasi dengan meses, ada pula yang menaruh potongan stroberi segar di atas kue mungil mereka.
“Seru banget! Baru kali ini lihat cara bikin cup cake. Apalagi bisa makan bareng teman,” ujar Javier Aktam, siswa kelas II Ibnu Sina, sambil tersenyum puas.
Kepala SD Almadany, Lilik Isnawati, M.Pd., menjelaskan bahwa program Guest Teacher merupakan bagian dari upaya sekolah untuk memperkuat sinergi antara guru dan orang tua.
“Melalui kegiatan ini, anak-anak tidak hanya belajar memasak, tetapi juga menumbuhkan jiwa entrepreneurship, kreativitas, dan kerja sama,” ungkapnya.
Hari itu, halaman SD Almadany bukan hanya dipenuhi aroma manis dari cup cake, tetapi juga tawa bahagia dan semangat belajar yang menular. Dari kegiatan sederhana inilah, sekolah berharap dapat menanamkan nilai kemandirian dan kepercayaan diri — bahwa belajar bisa semenyenangkan membuat kue bersama. did
Editor : Desy Ayu