Ketua Pelti Kota Madiun akan Undang Orang Tua Atlet, Janji Jelaskan Soal Potongan Bonus

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI.COM, Madiun – Ketua Persatuan Lawn Tenis Indonesia (Pelti) Kota Madiun, dr. Tauhid Islamy, berjanji akan mengundang seluruh orang tua atlet tenis lapangan yang berlaga dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Jawa Timur untuk duduk bersama membahas persoalan pemotongan bonus atlet.

Dalam pesan yang disampaikan melalui aplikasi WhatsApp, Tauhid menyebut pertemuan tersebut akan digelar setelah dirinya kembali dari Jakarta. Langkah itu dilakukan untuk meluruskan sejumlah hal terkait dugaan pemotongan bonus sebesar 40 persen yang dilakukan pengurus Pelti.

Tauhid mengaku persoalan ini telah ia sampaikan secara berjenjang kepada KONI Kota Madiun, Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga (Disbudparpora), serta Wali Kota Madiun.

“Saya sudah melapor kepada KONI, Dispora, dan Bapak Wali Kota. Insyaallah beliau-beliau sudah memahami duduk permasalahannya dan proses yang melandasinya. Sepulang dari Jakarta kami akan duduk bersama orang tua atlet untuk meluruskan beberapa hal,” ujar Tauhid.

Namun, saat dikonfirmasi mengenai kebenaran adanya pemotongan bonus atlet, Tauhid enggan memberikan jawaban tegas. Ia hanya menyampaikan bahwa situasi saat ini masih kondusif.

“Insyaallah semua kondusif dan dilandasi niat baik untuk pengembangan atlet secara berkesinambungan,” singkatnya.

Sebelumnya, sejumlah atlet tenis lapangan Kota Madiun yang berprestasi di ajang Porprov IX Jawa Timur mengeluhkan adanya pemotongan bonus sebesar 40 persen oleh pengurus Pelti.

Pemotongan tersebut disebut dilakukan secara sepihak tanpa penjelasan resmi, sehingga menimbulkan kekecewaan di kalangan atlet yang telah berjuang membawa nama daerah di tingkat provinsi. man

Berita Terbaru

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Pelapor Dugaan Penistaan Agama ke Pandji Pragiwaksono Bukan Sikap Resmi Persyarikatan           SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah me…