Naik Kelas! Kota Mojokerto raih Predikat Swasti Saba Wiwerda 9 Tatanan Kota Sehat dan STBM Paripurna

author Dwi Agus Susanti

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Verifikasi lapangan KotaSehat (Swasti Saba) dan STBM Award Tahun 2025 di Kota Mojokerto. SP/ DWI
Verifikasi lapangan KotaSehat (Swasti Saba) dan STBM Award Tahun 2025 di Kota Mojokerto. SP/ DWI

i

SURABAYAPAGI.com, Mojokerto - Kota Mojokerto berhasil meraih predikat Swasti Saba Wiwerda 9 tatanan dan STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat) Paripurna dari Kemenkes RI. 

Penghargaan tersebut diumumkan dalam penganugerahan Kabupaten/Kota Sehat (Swasti Saba) dan STBM Award Tahun 2025, di Auditorium Siwabessy Kementerian Kesehatan RI, Jakarta Selatan.

Atas capaian ini, Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari menyampaikan apresiasi untuk seluruh elemen yang terlibat. Ia menyebut penghargaan dengan predikat yang semakin naik ini menjadi bukti nyata komitmen Pemkot Mojokerto dalam mewujudkan lingkungan hidup yang lebih sehat, aman, dan nyaman bagi masyarakat.

"Alhamdulillah, artinya komitmen dan upaya kolektif yang kita lakukan selama ini terbukti membawa hasil. Kota Mojokerto terus bergerak naik kelas dalam menciptakan kota yang lebih sehat, tertata, dan berkelanjutan," tutur Ning Ita, sapaan akrabnya, Senin (01/12/2025).

Perjalanan Kota Sehat Kota Mojokerto terus menunjukkan tren positif, pada tahun 2017 Kota Mojokerto meraih predikat Swasti Saba Padapa 2 tatanan, kemudian pada tahun 2019 meraih predikat Swasti Saba Wiwerda 6 tatanan. Selanjutnya pada tahun 2023 meraih Swasti Saba Padapa 9 tatanan, dan pada tahun ini naik kelas dengan predikat Swasti Saba Wiwerda 9 tatanan. 

Begitu pula dengan STBM, sejak tahun 2020 Kota Mojokerto telah mendapat penghargaan STBM kategori percepatan ODF, pada tahun 2021 kembali meraih penghargaan STBM berkelanjutan sebagai kota terbaik nomor 2 nasional dalam kategori Enebling Environment, selanjutnya pada tahun 2024 Kota Mojokerto mendapatkan penghargaan STBM Kategori Madya. Dan tahun ini kembali mengukir prestasi dengan capaian STBM Paripurna.

"Capaian ini tentu berkat kolaborasi dan kerja keras seluruh perangkat daerah, forum kota sehat, kader-kader di kelurahan, serta partisipasi aktif masyarakat yang menjaga lingkungannya tetap bersih dan sehat, tentu untuk meraih ini kita tidak bisa berdiri sendiri," ungkapnya.

Dengan capaian ini, masyarakat yang hidup dan tinggal di Kota Mojokerto dapat merasakan manfaat nyata dengan kota yang semakin bersih, rapi, dan sehat. Dengan lingkungan yang sehat dan bersih akan mencipakan generasi hebat yang akan mendukung terwujudnya Indonesia Emas 2045. dwi

Berita Terbaru

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Pelapor Dugaan Penistaan Agama ke Pandji Pragiwaksono Bukan Sikap Resmi Persyarikatan           SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah me…