Bagasi Lion Air Sampai Ratusan Ribu

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 11 Jan 2019 14:41 WIB

Bagasi Lion Air Sampai Ratusan Ribu

SURABAYAPAGI.com - Beredar daftar tarif bagasi Lion Air pasca maskapai tersebut memutuskan menghapus bagasi gratis. Lion Air akan memberlakukan tarif bagasinya untuk penerbangan domestik. Informasi yang beredar merincikan tarif bagasi Lion Air hingga Rp 930 ribu Berdasarkan gambar yang beredar, tarif bagasi untuk bobot 5 kilogram (kg) sebesar Rp 155 ribu, 10 kg Rp 310 ribu, 15 kg Rp 465 ribu, 20 kg Rp 620 ribu, 25 kg Rp 755 ribu, dan 30 kg Rp 930 ribu. Pihak Lion Air memberi keterangan soal beredarnya informasi tersebut. Berikut ini penjelasan lengkap dari Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro secara tertulis, Jumat (11/1/2019): Jadi kalau gambar tsb, Terkait dengan daftar harga bagasi (pre-paid baggage), bahwa struktur harga Lion Air dan Wings Air bervariasi. Hal tersebut berdasarkan dengan rute dan jam penerbangan (flight hours). Untuk kapasitas (berat) disesuaikan kebutuhan pelanggan. Lion Air dan Wings air menghimbau untuk menghubungi kantor perwakilan Lion Air Group terkait harga prepaid baggage. Bagi pelanggan yang akan membawa bagasi, dapat membeli pada saat dan setelah beli tiket, dengan maksimum sebelum enam jam sebelum keberangkatan, melalui agent travel, website resmi dan kantor perwakilan Lion Air Group. Pada gambar informasi yang beredar, kami masih melacak sumbernya. Namun, utk struktur tersebut adalah kisaran untuk penerbangan dengan flight hours lebih dari 3 jam, seperti Jakarta - Gorontalo, Jakarta - Manado, Jakarta - Kupang.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU