Kepergok Hendak Curi Motor, Maling Motor Dimasa

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 16 Jul 2020 22:09 WIB

Kepergok Hendak Curi Motor, Maling Motor Dimasa

i

Maling motor yang babak belur usai dihakimi massa. SP/Jemmi

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Kepergok hendak mencuri sepeda motor, dua pemuda bonyok dihajar warga di Jalan Simo Kalangan Gg. 2 Surabaya, Rabu (15/7/2020) dini hari sekitar pukul 03.30 WIB.

Kedua bandit yang diketahui bernama Kholil Yatim warga Tenggumung Wetan Gang Delima dan Zainul Hasan warga  Jalan Lasem Gg. 3 Surabaya ini  hendak mencuri sepeda motor milik korban bernama, Sutji Hermin Driyati, warga Simo kalangan Gg. 2.

Baca Juga: Satreskrim Polres Sampang Tangkap 10 Pelaku Pindum

Apesnya, ketika keduanya hendak membawa lari motor yang sudah rusak kunci kontaknya, sang pemilik memergoki dan seketika itu juga berteriak maling-maling.

Kanit Reskrim Polsek Sukomanunggal Iptu Hadi Ismanto membenarkan kejadian maling motor yang dihajar warga tersebut. Keduanya beraksi sewaktu korban didalam rumah mendengar suara anjing menggonggong, karena curiga korban keluar rumah dan melihat sepeda motor yang diparkir didepan rumah sudah dalam posisi menyala dan dituntun orang yang tidak dikenal.

Baca Juga: Gagal Curi Motor, Dua Pemuda di Kota Mojokerto Diringkus Warga saat Sembunyi dari Kejaran Polisi

"Karena motornya dibawa orang, kemudian korban teriak maling dan diketahui oleh Linmas yang menjaga kampung," sebut Hadi, Kamis (16/7/2020).

Saat diteriaki, salah satu pelaku berusaha melarikan diri namun kemudian dikejar dan dapat diamankan oleh petugas Reskrim yang sedang melaksanakan kring serse dibantu warga.

Baca Juga: Curi Motor di Masjid, Pria Sutorejo Lebaran di Penjara Polsek Sukolilo

Pelaku yang dibekuk tersebut sempat jatuh dan menabrak motor di Jalan Raya Simo Kalangan (pasar), disitulah pelaku dihajar warga hingga bonyok.

Barang bukti yang ikut diamankan berupa, 1 (satu) unit sepeda motor Honda Beat warna magenta hitam nopol L-5653-IJ milik korban dan Sebuah kunci T milik pelaku. (Jem)

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU