Masih Hilang, Korban Ledakan Gunung Selandia Baru

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 19 Des 2019 09:46 WIB

Masih Hilang, Korban Ledakan Gunung Selandia Baru

SURABAYAPAGI.COM,- Kedua korban hilang tersebut yakni turis Australia, Winona Langford (17) dan Marshall-Inman (40) pemandu wisata asal Selandia Baru. Jasad kedua korban diduga hilang tersapu ombak dan tidak pernah ditemukan. Wakil Komisaris Deputi Kepolisian di Selandia Baru, Mike Clement mengaku pesimistis bisa menemukan dua korban letusan gunung di Pulau Putih (Whakaari dalam bahasa Maori), Selandia Baru yang hingga kini masih hilang. "Kenyataannya kami masih harus menunggu kondisi alam untuk menemukan dua korban yang hilang, dan kemungkinan tidak akan ditemukan. Namun kenyataannya, kami akan di sini berupaya melakukan pencarian," ungkap Clement saat konferensi pers. Lebih dari sepekan setelah letusan pada Senin (9/12) regu penyelamat telah berupaya menghadapi potensi terjadi erupsi. Pada Jumat (13/12) regu penyelamat kembali melanjutkan pencarian selama kurang lebih lima jam. Hingga Senin (16/12) tercatat 14 korban masih dirawat intensif di rumah sakit di sekitar Selandia Baru. Sekitar 10 korban diantaranya dinyatakan kritis. Pihak kepolisian memastikan akan melakukan penyelidikan atasa kematian para wisatawan. Penyelidikan akan dilakukan terkait potensi kelalaian atau pelanggaran prosedur hingga menyebabkan pengunjung tewas saat mengunjungi Pulau Putih

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU