Bagi-bagi THR ke Al, El, Dul

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Maia Estanty
Maia Estanty

i

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tunjangan Hari Raya, bagi setiap masyarakat, sesuatu yang paling ditunggu saat lebaran. Termasuk bagi artis juga. Seperti yang terjadi pada keluarga artis Maia Estianty bersama ketiga anaknya Al Ghazali, El Rumi dan Dul Jaelani. Bahkan, THR yang diberikan Maia dan suaminya Irwan Mussry kepada Al, El, Dul, kali pertama yang diterima tiga anak hasil pernikahan Maia dengan Ahmad Dhani.

Hal itu terlihat dalam video unggahan terbarunya di akun Youtube Maia Estianty, Selasa 26 Mei 2020. Dalam video tersebut, tampak Maia Estianty bersama suaminya, Irwan Mussry serta ketiga buah hatinya berkumpul di rumah yang berlokasi di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan itu.

Selanjutnya, ia membagi-bagikan amplop berwarna putih yang cukup tebal kepada Al, El, Dul. Ia nampaknya menghabiskan momen lebaran ini untuk bercengkrama dengan suami dan anak-anaknya.

Awalnya, Maia menjelaskan jika dirinya merayakan lebaran tanpa baju baru dan tak pergi kemana-mana karena covid-19. "Di hari lebaran ini kami tidak mengadakan acara apa-apa. Cuman kumpul sama anak-anak sama suami sama kakak-kakakku aja di rumah,” cetus Maia, dalam video yang berdurasi 9 menit 59 detik.

Setelah itu, Maia berbagi hidangan khas lebaran ala keluarga Maia dan Irwan yang menghiasi meja makan mereka. Sembari selesai memakan hidangan, Maia Estianty membagikan amplop tebal pada ketiga anaknya, Al, El, dan Dul. Sambil memberikan, Maia menyebut jika amplop tebal ini dari sang Daddy, Irwan Musry.

Al, El dan Dul yang sontak mendapat amplop cukup tebal itu, langsung berterima kasih. “Thank you daddy. Baru pertama kali loh. Love you much,” ucap Dul, yang kemudian disambut sapa “Love you too more,” dari Irwan Mussry.

Unggahan Maia pun langsung menarik perhatian warganet. Mereka menyoroti amplop putih tebal yang dibagikan mantan istri Ahmad Dhani itu. "Tebel banget THR nya bun...mau dong..ahahaha," kata @eka2264 di kolom komentar.

"Alhamdulillah Makasih ya bunda dan daddy #THRfordul sudah terwujud. Hahahaha," imbuh @razahraanisaa.

"MasyaAllah tebal sekali bunda amplopnya nya,, kayaknya bisa buat makan satu bulan lebih," sambung @qobliatal. "Bund.. itu amplop nya tebel amat... kalo boleh tebak isinya Rp 2 juta ya... by the way om irwan biar udah nggak muda lagi tapi gentle banget ya...seneng lihatnya," timpal @nrlhldah.

Lebaran tahun 2020 ini merupakan lebaran kedua Maia bersama Irwan Mussry, yang menikah pada 29 Oktober 2018 lalu. Dengan pernikahan keduanya ini, Maia berharap bisa mendapat buah hati dari pengusaha asal Surabaya itu. n cr1/es/dsy

Tag :

Berita Terbaru

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Pelapor Dugaan Penistaan Agama ke Pandji Pragiwaksono Bukan Sikap Resmi Persyarikatan           SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah me…

Satu Pasien di Bandung Bergejala 'Super Flu', Meninggal

Satu Pasien di Bandung Bergejala 'Super Flu', Meninggal

Jumat, 09 Jan 2026 18:59 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 18:59 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Bandung - Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung melaporkan telah menangani 10 pasien yang mengalami gejala Influenza A H3N2 subclade K…