Pemkot Surabaya Targetkan Kemiskinan Turun Jadi 2 Persen Tahun Ini

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Ketua Umum GOW Kota Surabaya Rini Indriyani. Foto: Pemkot Surabaya.
Ketua Umum GOW Kota Surabaya Rini Indriyani. Foto: Pemkot Surabaya.

i

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menargetkan angka kemiskinan turun menjadi 2 persen di tahun ini. Guna mencapai target itu, pemkot melibatkan sejumlah pihak, salah satunya Gabungan Organisasi Wanita (GOW) kota Surabaya.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meyakini GOW Surabaya memiliki peran strategis dalam pengentasan kemiskinan.

"Seperti dalam Hymne-nya, bergerak untuk Pancasila demi mewujudkan kesejahteraan umum. Itu sama dengan tujuan pemerintah. Yaitu, menurunkan angka kemiskinan," kata Eri Cahyadi saat mengukuhkan Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Surabaya.

Dalam kesempatan itu, Eri menerangkan, kemiskinan di Surabaya mengalami penurunan signifikan tahun lalu. Setelah sempat naik akibat pandemi, angka kemiskinan cenderung menurun selaras dengan berbagai intervensi pemkot.

Angka kemiskinan pada 2020 atau awal pandemi sebesar 5,02 persen. Kemudian, meningkat pada 2021 yang menyentuh angka 5,23 persen. Lantas pada tahun tahun 2022, persentase penduduk miskin berhasil diturunkan menjadi 4,72 persen.

Eri optimistis, tren penurunan tersebut bisa dilanjutkan tahun ini. Ia menilai, kolaborasi antar masyarakat, khususnya dengan para ibu-ibu dapat menjadi kunci.

"Saya yakin kalau pemerintah ini berkolaborasi dengan gerakan organisasi wanita ini, maka angka kemiskinan yang kemarinnya 5,3 persen dan sekarang 4,8 persen, saya yakin nanti bisa mencapai 2 persen, karena tujuan kita sama dan itulah tujuan kita bersama,” ujarnya.

Menurutnya, sejumlah persoalan bisa diatasi dengan melibatkan warga. Ia meminta para ibu untuk memberikan pendampingan kepada warga miskin. Terutama, dalam pemenuhan gizi, peningkatan usaha, hingga pelayanan kesehatan.

Kolaborasi ini menjadi kunci penyelesaian masalah di Surabaya. Mengingat, terbatasnya sumber daya Pemkot.

Sementara itu, Ketua Umum GOW Kota Surabaya Rini Indriyani pun mengaku siap mendukung dan berkolaborasi dengan Pemkot. Saat ini, GOW Surabaya mewadahi 41 organisasi perempuan di Surabaya.

"Kita berkomitmen untuk menjadi motor penggerak organisasi wanita di Kota Surabaya. Mohon doanya mudah-mudahan ini bisa menjadi awal yang baik untuk perempuan-perempuan, khususnya di Surabaya,” ujar Rini.

Rini juga meyakini kerja sama itu bisa menjadi solusi atas persoalan sosial serta perempuan di Surabaya.

”Kegiatan yang paling dekat nanti adalah bazar Ramadan. Jadi, kami akan sediakan bahan pokok murah, menggerakkan UMKM dan perempuan,” tuturnya. sb

Berita Terbaru

Fraksi PDIP Jatim minta Perda Perlindungan Perempuan dan Anak segera di Implementasikan

Fraksi PDIP Jatim minta Perda Perlindungan Perempuan dan Anak segera di Implementasikan

Jumat, 30 Jan 2026 20:30 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 20:30 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya – Angka pernikahan dini di Jawa Timur masih mengkhawatirkan. Berdasarkan data Sistem Informasi Manajemen Nikah (SIMKAH) Kementerian A…

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Pakar dan Praktisi hukum Sarankan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas Dibidik TPPU, Bukan hanya Suap dan Gratfikasi   SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - KPK …

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Usai Kirim Surat Minta Maaf dan Siap Pimpin Munas     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta – Sempat ditangguhkan, kini jabatan Ketua Umum PBNU, yang dipegang Gus Yahya …

DPR RI Kritik Kementerian PPPA

DPR RI Kritik Kementerian PPPA

Jumat, 30 Jan 2026 18:41 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:41 WIB

Hingga Satu Tahun, tak Pernah Lakukan Pemberdayaan Perempuan     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Rapat Komisi VIII DPR RI dengan Kementerian Pemberdayaan P…

Kapolres Polwan, Cekatan Atasi Banjir di Bekasi

Kapolres Polwan, Cekatan Atasi Banjir di Bekasi

Jumat, 30 Jan 2026 18:39 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:39 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Bekasi - Kapolres Metro Bekasi Kombes (Polwan) Sumarni, istri Direktur Penyidikan KPK Brigjen Polisi Asep Guntur Rahayu , tampak cekatan…

Ammar Zoni Merasa Lelah Mental, Terlibat Narkoba

Ammar Zoni Merasa Lelah Mental, Terlibat Narkoba

Jumat, 30 Jan 2026 18:37 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:37 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Ammar Zoni, aktor yang terlibat narkoba, masih menjalani sidang dugaan peredaran narkoba di dalam Rutan Salemba. Usai menjalani…