Ratusan Honorer di Magetan Jadi PPPK, Diwajibkan Tanam Bambu

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 31 Jul 2023 13:51 WIB

Ratusan Honorer di Magetan Jadi PPPK, Diwajibkan Tanam Bambu

i

Ilustrasi Tenaga honorer yang menerima SK Perjanjian Kerja (PPPK) di Magetan. SP/ MGT

SURABAYAPAGI.com, Magetan - Bupati Magetan Suprawoto baru saja mengesahkan sebanyak 477 tenaga honorer di Magetan menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Pendopo Surya Graha pada Senin (31/07/2023).

Sebanyak 477 PPPK yang diangkat dengan pembagian 464 tenaga pengajar dan 13 tenaga teknis. Untuk guru ditugaskan di lingkup Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora).

Baca Juga: Harga Tomat di Magetan Melambung Tinggi, Pedagang Ngeluh Sepi Pembeli

Kemudian, tenaga teknis bakal bertugas di Dinas Tanaman Pangan Hortikultura Perkebunan dan Ketahanan Pangan (DTPHPKP), Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakan), Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) dan Dikpora.

Uniknya, Sekda Magetan Hergunadi mengatakan, selepas pengangkatan menjadi PPPK tersebut, Aparatur Sipil Negara (ASN) formasi 2022 itu diwajibkan menanam pohon bambu atau melakukan penghijauan di Eco Bamboo Park Kelurahan Tinap, Kecamatan Sukomoro, Magetan pada Desember mendatang.

Baca Juga: Ratusan Pedagang Pasar Sayur di Magetan Tolak Kenaikan Retribusi Baru

“PPPK ini sudah membantu perekonomian Magetan dengan membeli makanan dan batik khas Magetan, selain nanti pada bulan Desember akan melaksanakan penanaman pohon atau penghijauan di Eco Bamboo Park Sukomoro,” jelasnya, Senin (31/07/2023).

Hingga kini masih belum ada kejelasan lebih lanjut terkait pembangunan Eco Bamboo Park yang membutuhkan anggaran Rp73 miliar jika disesuaikan dengan masterplan.

Baca Juga: Terlalu Mahal, Aset Pemkab Magetan Enggan Dilirik Peminat

Sebelumnya, Pemkab Magetan masih mencoba melobi beberapa perusahaan migas agar mendapatkan anggaran Corporate Social Responsibility (CSR) dengan Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup (KLHK).

Bupati Magetan Suprawoto pernah menyampaikan jika penanaman pohon bambu bakal dimulai pada Agustus 2023. Namun, itu belum termasuk pembangunan taman dan hanya menanam pohon bambu saja. dsy

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU