Pulang Mabuk Usai Party di Shelter Club Surabaya, 3 Pemuda Tabrak Lampu PJU

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 14 Nov 2023 14:33 WIB

Pulang Mabuk Usai Party di Shelter Club Surabaya, 3 Pemuda Tabrak Lampu PJU

i

Kondisi mobil usai Lampu Jalan Diponegoro ditabrak oleh 3 remaja mabuk dari Shelter Club Surabaya, Selasa (14/11/2023). SP/ SBY

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Sebuah mobil yang dikemudikan oleh 3 pemuda tiba-tiba menabrak lampu penerangan jalan umum (PJU) Jalan Diponegoro pada Selasa (14/11/2023) dini hari. Pengendara mobil tersebur diduga mabuk usai party di Shelter Club Surabaya.

Pengemudi mobil bernama Amik mengaku, kejadian tersebut bermula saat dirinya hendak pulang dan melintas di Jalan Diponegoro arah Pasar Kembang. Amik bersama dua teman wanitanya mengendarai Honda Brio Putih S 1084 BJ dan menabrak lampu jalan hingga roboh.

Baca Juga: Kota Surabaya Raih Skor Tertinggi, Penghargaan Penyelenggaraan Pemerintah Berkinerja Tinggi

“Mau pulang mas. Tadi saya dari Shelter Club Surabaya sama dua teman saya ini party,” kata Amik, Selasa (14/11/2023).

Akibat dari peristiwa ini, satu teman wanita Amik tidak sadarkan diri. Sedangkan satu teman wanita lainnya histeris. Teman Amik yang belum diketahui identitasnya langsung dibawa ke RSUD dr. Soetomo untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Baca Juga: Permintaan Tinggi, Imigrasi Kelas I Surabaya Tambah Kuota M-Paspor 200 Slot Per Hari

Sementara itu, Supri (43) salah satu pengendara motor di belakang mobil yang dikendarai Amik menjelaskan bahwa mobil melaju dengan kecepatan tinggi. Saat di lokasi, tiba-tiba mobil berbelok ke arah trotoar dan menabrak lampu jalan hingga terjatuh.

“Memang kenceng mas. Tadi pengendaranya langsung diselamatkan sama beberapa pengendara termasuk saya juga. Dari bau mulutnya semua mabuk mas,” tutur Supri.

Baca Juga: KPU Kota Surabaya Mulai Seleksi Calon Anggota PPK dan PPS Pilkada 2024

Saat berita ini ditulis, petugas masih berusaha mengevakuasi mobil milik Amik dan lampu jalan yang roboh. sb-03/dsy

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU