Prabowo Presiden, Gerindra Sapu Bersih 39 Pilkada di Jawa Timur

author Riko Abdiono

- Pewarta

Selasa, 16 Apr 2024 18:42 WIB

Prabowo Presiden, Gerindra Sapu Bersih 39 Pilkada di Jawa Timur

SURABAYAPAGI, Surabaya - Ajang pemilihan Kepala Daerah serentak pada November 2024 mendatang tak akan disia-siakan DPD Gerindra Jawa Timur. Sebanyak 39 Pilkada Kab/kota dan Gubernur bakal di sapu bersih Partai Gerindra. Salah satu keyakinan tersebut karena Gerindra saat ini memiliki Ketua Umum yang bakal dilantik menjadi Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto yang dilantik 20 Oktober 2024 mendatang.

Anwar Sadad, Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Timur mengakui setelah Prabowo menang di Pilpres bisa menjadi penyemangat kader-kader Gerindra yang akan maju Pilkada. Terlebih Prabowo dilantik pada 20 Oktober atau satu bulan sebelum Pilkada serentak digelar di 27 November 2024. Namun pihaknya memilih bersikap rasional dengan hanya menargetkan kemenangan di 24 Pilkada saja. Dimana Partai Gerindra akan mencalonkan kader sendiri di 24 daerah tersebut. "Sebenarnya target kami sapu bersih, namun kami petakan sampai dengan awal April 2024 ini, kami yakin 24 Pilkada Serentak di Jatim akan kami menangkan dan Gerindra menempatkan kader terbaiknya sebagai kepala daerah," kata Anwar Sadad usai Rapat Koordinasi dengan 38 DPC kabupaten/kota se Jatim, jelang Lebaran lalu (7/4/2024).

Baca Juga: Prabowo dan Wiranto, Hadiri Ultah Adik Bu Tien Soeharto

Politikus senior Jatim yang akrab disapa Gus Sadad ini membeberkan 24 daerah dan nama-nama yang berpotensi akan diusung. Diantaranya adalah di Kota Surabaya, Gerindra yang saat ini memiliki 8 kursi DPRD Kota Surabaya sedang menggodok sejumlah nama yang akan diusung. "Ada Ahmad Dhani, ada Rahmat Muhajirin untuk internal. Bahkan kami juga mempertimbangkan nama Eri Cahyadi," jelasnya.

Di Sidoarjo, Gus Sadad menyebut Gerindra berpeluang besar mengusung Ketua DPC Partai Gerindra Sidoarjo Mimik Idayana. Kemudian di Kabupaten Pasuruan, Gerindra akan mengusung Rusdi Sutejo sebagai Cabup Pasuruan 2024. "Di Kabupaten Probolinggo Gerindra akan mengusung Gus Haris," tambah Gus Sadad.

Baca Juga: Politisi Jalin Politik Silaturahmi

Selanjutnya Gerindra akan mengusung Muhammad Fawait atau Gus Fawait di Pilbup Jember 2024 sebagau calon bupati. Kemudian di Lumajang, Gerindra akan mengusung Indah Amperawati sebagai calon bupati. Kemudian, Dr Asluchul Alif di Pilkada Gresik 2024 sebagai  Calon Bupati Gresik 2024. 

"Gerindra juga menargetkan kemenangan di Pilkada Banyuwangi, Situbondo, Kabupaten Malang, Kota Malang, Kabupaten Blitar, Tulungagung, Kabupaten Kediri, Ponorogo, Magetan, Ngawi, Kabupaten Madiun, Nganjuk, Jombang, Bojonegoro, Tuban, Lamongan, Bangkalan," jelasnya.

Baca Juga: Jokowi vs Mega, Prabowo vs Mega = Kekuasaan

Selain 24 Kabupaten/kota tersebut, Sadad mengaku akan terus menjajaki peluang dan potensi di 14 Kabupaten/kota lainnya. Termasuk juga di Pilgub Jawa Timur yang secara resmi telah mengusung Khofifah Indar Parawansa sebagai Calon Gubernur.
"Kami masih rahasiakan untuk calon-calon di daerah tersebut. Kami siapkan surprise nanti," tandas pria yang lolos sebagai Anggota DPR RI hasil pemilu 2024 ini. rko

Editor : Mariana Setiawati

BERITA TERBARU