BRI Unggul di Performa Terbaik Mobile Banking

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 02 Mei 2024 18:52 WIB

BRI Unggul di Performa Terbaik Mobile Banking

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam survei 'Bank Service Excellence Monitor (BSEM) 2024', BRI memperoleh peringkat pertama dalam kategori Performa Terbaik Mobile Banking Bank untuk aplikasi M-Bankingnya, BRImo dan Performa Terbaik Chatbot Bank untuk chatbotnya, Sabrina.

Survei dilakukan oleh lembaga riset MRI bekerja sama dengan Majalah Infobank.  Survei ini menunjukkan peningkatan kinerja pada sejumlah aspek produk dan layanan BRI khususnya sisi digital channel.

Baca Juga: Polres Sampang Akan Sidik BRI dan Kemenag Sampang Terkait Kasus Pemberangkatan Haji

 

BRI Naik Tiga Peringkat

Direktur Retail Funding & Distribution BRI Andrijanto mengungkapkan perseroan selalu berupaya menyesuaikan diri dengan kebutuhan layanan keuangan masyarakat. Pencapaian tersebut menjadi motivasi tambahan bagi BRI untuk terus memberikan layanan yang melebihi harapan nasabah.

Baca Juga: BRI Masuk 20 Bank Raksasa di Asia, Bersama BCA

"Dinamika perkembangan teknologi perbankan mendorong BRI senantiasa berupaya meningkatkan kualitas layanan baik dari sisi walk in channel maupun digital channel. Hal ini dilakukan untuk menjaga experience nasabah yang seragam di semua touchpoints," ujar Andrijanto dalam keterangan tertulis, Kamis (2/5/2024).

Untuk Mobile Banking Bank, secara overall score BRI meningkat 2.65 point dan naik tiga peringkat dari tahun lalu. Hal tersebut menjadikan BRImo sebagai mobile banking terbaik versi penilaian MRI dan menduduki peringkat 1 di tahun 2024.

Baca Juga: Microsoft Dukung Penuh BRI, dalam Inklusi Keuangan

Kemudian, untuk chatbot BRI 'Sabrina' menyabet predikat Performa Terbaik Chatbot Bank, dengan peningkatan score signifikan sebesar 16.28 point dari tahun lalu menjadikan Sabrina Chatbot peringkat 1 di tahun 2024.

Super apps BRImo saat ini telah dikembangkan untuk dapat memberikan berbagai layanan keuangan yang dapat diakses nasabah, mulai dari tabungan, investasi, asuransi, hingga fasilitas untuk menjadi merchant BRI. Hal ini membuat nasabah dapat dengan mudah untuk berinvestasi melalui BRImo, mulai dari pembelian emas, surat berharga, dana pensiun, hingga pembukaan deposito. n ec/rmc

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU