Kepala Staf Kodim 0816/Sidoarjo Ajak Masyarakat Gotong Royong dalam TMMD ke-120

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Kepala Staf Kodim 0816/Sidoarjo Mayor Chb Suprianto melakukan kunjungan di TMMD ke-120 di Desa Penambangan Balongbendo, Kabupaten Sidoarjo, Selasa (14/05/2024)SP/ HIKMAH
Kepala Staf Kodim 0816/Sidoarjo Mayor Chb Suprianto melakukan kunjungan di TMMD ke-120 di Desa Penambangan Balongbendo, Kabupaten Sidoarjo, Selasa (14/05/2024)SP/ HIKMAH

i

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Dalam rangka memajukan pembangunan di wilayah Sidoarjo, Kepala Staf Kodim 0816/Sidoarjo Mayor Chb Suprianto melakukan kunjungan bersama dengan Danramil 0816/10 Balongbendo Kapten Inf Hendro Sugiono, SH., serta Pa Posko TMMD ke-120 Kodim 0816/Sidoarjo dan sejumlah anggota TNI, pada Selasa (14/05/2024).

Mayor Chb Suprianto mengungkapkan harapannya TNI dapat memaksimalkan kerja nyata untuk membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan yang direncanakan, seperti peningkatan, perapian, dan perbaikan kualitas jalan, proses rehabilitasi rumah tidak layak huni (rutilahu), serta peninjauan sungai di wilayah tersebut. 

"Mudah-mudahan dalam pelaksanaan kegiatan nanti masyarakat bersama TNI saling membantu dalam pelaksanaan peningkatan jalan, perapian jalan dan peningkatan kualitas jalan, proses rutilahu, dan peninjauan sungai," ujar Mayor Suprianto, Selasa (14/05/2024).

Program TMMD ini merupakan kerjasama antara pemerintah dan TNI yang bertujuan untuk mempercepat pembangunan di daerah-daerah, khususnya yang memerlukan perhatian lebih. Mayor Suprianto menekankan pentingnya gotong royong dan peran aktif masyarakat dalam mendukung suksesnya program ini. 

"Ini adalah program pemerintah bekerja sama dengan TNI dan tentu ada hak dan kewajiban masyarakat yang kita perhatikan karena ini sifatnya gotong royong," tambahnya.

Lebih lanjut, Mayor Suprianto menyampaikan bahwa tujuan utama dari TMMD adalah untuk mengabdi kepada masyarakat dan memberikan yang terbaik bagi rakyat. 

"Ingat bahwa kita melaksanakan TNI Manunggal Dengan Rakyat. Tujuan kita adalah untuk mengabdi dan berbuat yang terbaik untuk rakyat," tutupnya.

Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, diharapkan program TMMD ke-120 ini dapat berjalan lancar dan membawa manfaat nyata bagi masyarakat di wilayah Sidoarjo. Kegiatan ini juga menjadi wujud nyata dari sinergi antara TNI dan masyarakat dalam membangun negeri. Hik/Lyn

Berita Terbaru

Fraksi PDIP Jatim minta Perda Perlindungan Perempuan dan Anak segera di Implementasikan

Fraksi PDIP Jatim minta Perda Perlindungan Perempuan dan Anak segera di Implementasikan

Jumat, 30 Jan 2026 20:30 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 20:30 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya – Angka pernikahan dini di Jawa Timur masih mengkhawatirkan. Berdasarkan data Sistem Informasi Manajemen Nikah (SIMKAH) Kementerian A…

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Pakar dan Praktisi hukum Sarankan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas Dibidik TPPU, Bukan hanya Suap dan Gratfikasi   SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - KPK …

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Usai Kirim Surat Minta Maaf dan Siap Pimpin Munas     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta – Sempat ditangguhkan, kini jabatan Ketua Umum PBNU, yang dipegang Gus Yahya …

DPR RI Kritik Kementerian PPPA

DPR RI Kritik Kementerian PPPA

Jumat, 30 Jan 2026 18:41 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:41 WIB

Hingga Satu Tahun, tak Pernah Lakukan Pemberdayaan Perempuan     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Rapat Komisi VIII DPR RI dengan Kementerian Pemberdayaan P…

Kapolres Polwan, Cekatan Atasi Banjir di Bekasi

Kapolres Polwan, Cekatan Atasi Banjir di Bekasi

Jumat, 30 Jan 2026 18:39 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:39 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Bekasi - Kapolres Metro Bekasi Kombes (Polwan) Sumarni, istri Direktur Penyidikan KPK Brigjen Polisi Asep Guntur Rahayu , tampak cekatan…

Ammar Zoni Merasa Lelah Mental, Terlibat Narkoba

Ammar Zoni Merasa Lelah Mental, Terlibat Narkoba

Jumat, 30 Jan 2026 18:37 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:37 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Ammar Zoni, aktor yang terlibat narkoba, masih menjalani sidang dugaan peredaran narkoba di dalam Rutan Salemba. Usai menjalani…