Berawal Hobi, Rawat Kucing Bengal Jadi Ladang Cuan yang Menjanjikan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 27 Jun 2024 11:33 WIB

Berawal Hobi, Rawat Kucing Bengal Jadi Ladang Cuan yang Menjanjikan

i

Salah satu kucing bengal yang dirawat Aipda Agung Setyo Raharjo (40) di Pasuruan Kota menjadi bisnis yang menjanjikan. SP/ PSR

SURABAYAPAGI.com, Pasuruan - Siapa sangka, berawal dari hobi merawat kucing bengal, kini anggota Polres Pasuruan Kota, Aipda Agung Setyo Raharjo (40) mampu meraup cuan dari puluhan kucing bercorak warna yang khas dan cantik itu.

Saat ini Agung bahkan sudah memiliki 28 ekor kucing bengal, di rumahnya di Jalan Dr. Wahidin Sudiro Husodo, Gang Manggis, Kelurahan Purutrejo, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan, Rabu (26/06/2024).

Baca Juga: DLHKP Kota Pasuruan Potong Ranting Pohon yang Halangi Lampu di Tepi Jalan

"Awalnya hanya hobi merawat, sejak kecil memang suka hewan peliharaan. Lama-lama karena menjanjikan saya coba budidaya. Setiap kucing bengal memiliki corak dan warnanya sendiri-sendiri, tidak ada yang sama," kata Agung 

Agung mengungkapkan di tengah kesibukannya sebagai polisi, merawat kucing bengal menjadi kegiatan yang menyenangkan. Ia merawat sendiri kucing-kucingnya mulai dari memberi vitamin hingga menyembuhkan mata kucing yang iritasi.

Baca Juga: Polisi Gencarkan Razia Judi Sabung Ayam

"Kalau mata kaya gini cepat nularnya. Tapi penyembuhannya juga gampang," terangnya.

Kucing-kucing bengal milik Agung diberi makanan khusus yakni daging ayam. "Daging ayam, kalau daging sapi takutnya insting buasnya keluar," ujarnya.

Baca Juga: RPH Kota Pasuruan Potong 100 Hewan Kurban

Lebih lanjut, setiap ekor kucing bengal bisa dijual dengan harga sekitar Rp 2,5 juta bahkan lebih. Untuk betina yang lebih langka dan dibutuhkan untuk reproduksi, harganya lebih mahal. "Merawat kucing bengal menjadi cara saya untuk menghilangkan stres," tuturnya. psr-01/dsy

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU