Ratusan Ribu Unit EV Hyundai, Kia, dan Genesis Terdampak Recall di AS

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Hyundai Ioniq 5 2024. SP/ JKT
Hyundai Ioniq 5 2024. SP/ JKT

i

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Hyundai Motor Group baru saja melaporkan kabar kurang menyenangkan. Yakni model Hyundai, Kia, dan Genesis terdampak recall (penarikan kembali) sebanyak lebih dari 200.000 unit di Amerika Serikat.

Kendaraan yang terdampak ini harus melalui penarikan kembali karena secara tiba-tiba kehilangan daya. Sehingga, recall ini dilakukan untuk memperbaiki masalah yang mengganggu. Sebab, masalah tersebut dapat meningkatkan risiko kecelakaan.

"Unit Kontrol Pengisian Daya Terpadu (Integrated Charging Control Unit/ICCU) dapat rusak dan berhenti mengisi daya baterai 12 volt yang dapat mengakibatkan hilangnya daya penggerak," sebut Hyundai dalam laporannya kepada NHTSA, Kamis (28/11/2024).

Selain itu, pemilik juga melaporkan kehilangan tenaga saat berada di jalan bebas hambatan yang mengakibatkan mobil tiba-tiba turun daya di bawah kecepatan normal sebelum berhenti total.

“Saya sedang mengemudi di jalan raya dan muncul peringatan ‘Check Electrical System’. Tenaga di dalam mobil kemudian benar-benar habis dan tidak bisa melaju di atas 45 mpj (atau 72 km/jam),” kata salah satu pemilik Ioniq 5 AWD 2024 dalam laporannya.

Sebelumnya, regulator keselamatan di AS ini membuka penyelidikan terhadap Ioniq 5 2022 pada awal musim panas 2023. Sebulan kemudian, agensi membuka penyelidikan serupa atas masalah yang sama pada Kia EV6 2022.

Sementara itu, diketahui untuk model yang terdampak menurut National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA), meliputi 145.234 unit lini EV Hyundai dan Genesis, mencakup Ioniq 5 2022-2024, Ioniq 6 2023-2025, GV70 2023-2025, dan GV60 2023-2025. Kemudian, sebanyak 62.872 unit Kia EV6 2022-2024 juga terdampak penarikan kembali. jk-01/dsy

Berita Terbaru

Jaksa Duga Korupsi Nadiem White Collar Crime 

Jaksa Duga Korupsi Nadiem White Collar Crime 

Rabu, 28 Jan 2026 19:50 WIB

Rabu, 28 Jan 2026 19:50 WIB

Dalam LHKPN, Eks Mendikbudristek, Terdapat Perolehan Surat Berharga Senilai Rp5,59 Triliun   SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Jaksa Penuntut Umum perkara terdakwa …

KPK Ancang-ancang Tiap Bulan OTT

KPK Ancang-ancang Tiap Bulan OTT

Rabu, 28 Jan 2026 19:48 WIB

Rabu, 28 Jan 2026 19:48 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyampaikan ada target melakukan operasi tangkap tangan (OTT) beberapa bulan sekali. Namun…

KPK Selamatkan Aset Fasum Rp 116 Triliun

KPK Selamatkan Aset Fasum Rp 116 Triliun

Rabu, 28 Jan 2026 19:47 WIB

Rabu, 28 Jan 2026 19:47 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - KPK selama tahun 2025 telah menyelamatkan uang senilai Rp 122 triliun. Ini dilakukan bersama Pemda se Indonesia. Rincian…

KPK akan Tambah AI Periksa LHKPN Pejabat

KPK akan Tambah AI Periksa LHKPN Pejabat

Rabu, 28 Jan 2026 19:45 WIB

Rabu, 28 Jan 2026 19:45 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - KPK mencatat ada peningkatan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) pada 2025. KPK menggunakan kecerdasan buatan atau…

Putri Ikang Fawzi, Urung Jadi Petugas Haji 2026

Putri Ikang Fawzi, Urung Jadi Petugas Haji 2026

Rabu, 28 Jan 2026 19:42 WIB

Rabu, 28 Jan 2026 19:42 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Anak bungsu Ikang Fawzi dan mendiang Marissa Haque Chiki Fawzi mengungkap kabar bahwa dirinya dicopot dari petugas haji 2026. Hal…

Pejabat Pertamina Digaji Rp 1,81 Miliar/Bulan, Korupsi Rp 285 Triliun

Pejabat Pertamina Digaji Rp 1,81 Miliar/Bulan, Korupsi Rp 285 Triliun

Rabu, 28 Jan 2026 19:41 WIB

Rabu, 28 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Mantan Komisaris Utama (Komut) Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, membeber gaya hidup pejabat pejabat pertamina saat…