SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Ketum Golkar Bahlil Lahadalia, komentari partainya terbuka bagi semua anak bangsa. Tapi ia enggan mengomentari urusan partai lain yang pecat Jokowi
"Saya gini, kalau urusan internal partai yang lain kan saya ga boleh mengomentari. Tapi yang saya tahu Pak Jokowi adalah tokoh negarawan. Jadi saya pikir kita lihat perkembangannya dari apa yang menjadi respons," kata Bahlil kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (16/12/2024).
Baca Juga: Harapan PP Muhammadiyah Tentang Janji Menteri Bahlil
"Ya kita lihat, kita lihat, kita lihat perkembangannya. Golkar itu sangat inklusif, Golkar itu terbuka bagi semua anak bangsa yang ingin mengabdikan dirinya lewat politik, lewat partai. Jadi Golkar sangat inklusif," lanjut Bahlil.
Baca Juga: Soal BBM Subsidi, Driver Ojol Menantang Menteri Bahlil Mundur
Bahlil mengatakan semua partai pasti membuka pintu untuk Jokowi. Terlebih, Jokowi merupakan tokoh yang potensial. Meski begitu ia menyerahkan keputusan kepada Jokowi.
Baca Juga: Status Doktor Bahlil, Makin Ruwet
"Ya setiap partai pasti punya keinginan untuk mengajak tokoh-tokoh yang potensial. Pak Jokowi kan mantan presiden, pasti punya simpati yang banyak orang, dukungan banyak orang. Ya kita lihatlah," ujarnya. n rmc
Editor : Moch Ilham