Kisah Unik Pentolan Dewa-19

Ahmad Dhani Soroti Maia, Bela Mulan

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Ahmad Dhani, pentolan Dewa-19, membuat video sentilan untuk Maia Estianty di channel YouTube pribadinya. Ahmad Dhani membuat video tersebut dengan dasar membela dua anak dari pernikahan dengan Mulan Jameela.

"Konten ini dibuat atas dasar pembelaan kepada Feea dan Ali yang bundanya terus difitnah dan digunjing," tulis Dhani dalam pembuka video.

Terkait video tersebut, El Rumi, putra kedua Ahmad Dhani dan Maia enggan bicara banyak.

"Belum nonton aku," kata El Rumi singkat saat ditemui di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, Selasa malam.

Ahmad Dhani bikin heboh publik. Kali ini gara-gara video di kanal YouTube yang isinya bahas mantan istri, Maia Estianty.

Dalam video itu, Dhani nyebut soal fitnah dan gibah yang katanya pernah dilakukan Maia ke dirinya. Videonya sempat hilang, tapi sekarang muncul lagi part keduanya.

Pas ditanya kenapa video itu diunggah ulang, Dhani santai aja jawabnya. "Kalau gak ada reaksi dari Maia, berarti ya itu bener," kata Dhani pas ditemui di KPAI, Menteng, Rabu (9/7/2025).

 Menurut Dhani, video itu bukan buat nyerang, tapi sebagai pembuktian ke publik.

"Ini kan video saya. Saya bikin dua video. Kalau gak ada yang bantah, berarti ya itu fitnah beneran," ucapnya.

 

Dhani Bantah Dendam sama Maia

Banyak netizen menilai, Dhani kayaknya belum bisa berdamai sama masa lalu, apalagi soal hubungan sama Maia. Tapi dia malah senyum pas ditanya soal itu.

"Gak apa-apa dong. Berarti Al udah dewasa, udah gak ada beban," katanya, nyebut soal putra sulungnya, Al Ghazali.

Dhani juga ngebantah kalau dia masih dendam sama Maia. Katanya, ini semua cuma soal klarifikasi dan pembuktian ke masyarakat aja.

Bahkan dia balik nanya, "Yang ngomongin masa lalu itu siapa? Kok tiba-tiba nuduh saya? Kalau gak ada omongan Maia dulu, gak bakal ada video saya juga."

Yang menarik, Dhani pakai logika unik soal tuduhan fitnah yang dia lempar. Menurutnya, kalau Maia gak membantah atau kasih klarifikasi, berarti isi videonya bener.

"Saya udah lempar bola nih, ini fitnah loh. Kalau gak dibalas, ya berarti memang itu fitnah," katanya serius.

 

Wawancara Podcast Maia Estianty

Video yang diunggah oleh Ahmad Dhani hingga dua part itu berisikan kompilasi video wawancara podcast yang dilakukan oleh Maia Estianty. Video tersebut ramai dibicarakan publik usai diunggah di channel YouTube AHMAD DHANI DALAM BERITA berjudul KOMPILASI GIBAH DAN FITNAH MAIA ESTIANTY (disaat sudah punya suami) yang diunggah pada Senin, 30 Juni 2025.

Selain berisi kompilasi video ucapan Maia, video tersebut juga menampilkan klip lawas Al, El, dan Dul saat berbincang dengan Kak Seto. Dalam klip itu, ketiganya mengaku lebih memilih tinggal bersamanya ketimbang Maia Estianty.

Ahmad Dhani saat mendatangi KPAI bicara soal video yang menyentil Maia Estianty itu.

"Apakah Maia akan membantah kalau itu fitnah atau beneran? Kalau saya bilang fitnah, kalau gak ada bantahan berarti memang fitnah beneran," jawab Ahmad Dhani di KPAI, Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu (9/7/2025).

Dhani menegaskan video itu adalah sebuah bentuk pembuktian. "Ini video saya dong. Saya kan akhirnya udah bikin dua video. Kalau memang gak ada yang bantah kalau itu fitnah, berarti itu fitnah," jelasnya.

Ketiga anak Ahmad Dhani dan Maia Estianty di tempat berbeda menanggapi pertanyaan soal video tersebut. Mereka memberikan reaksi berbeda-beda.

El Rumi saat itu mengaku belum menonton video tersebut.

"Belum nonton aku," kata El Rumi singkat saat ditemui di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, Selasa (1/7/2025) malam.

Kekasih Syifa Hadju itu enggan ikut campur. Dia merasa gak berhak memberikan komentar atas apa yang dilakukan Ahmad Dhani.

"Bukan hak saya untuk ngomentari. Jangan ngejar-ngejar ke aku," ucap El Rumi.

 

Dul Gak mau Campuri

Putra sulung Ahmad Dhani dan Maia Estianty memilih bungkam dan tak mengeluarkan ucapan apa pun. Al Ghazali yang akhir pekan kemarin menemamani Alyssa Daguise mengisi acara di JCC hanya tersenyum.

Dul Jaelani yang ditemui di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat pada Selasa (8/7/2025) itu menegaskan itu adalah urusan orang tua.

Sebagai anak, Dul gak mau ikut campur.

"Pertama-tama itu bukan urusan aku, itu urusan kedua orang tua aku," jawab Dul Jaelani.

Bungsu dari tiga bersaudara buah hati Maia Estianty dengan Ahmad Dhani itu mengatakan mau fokus dengan kehidupannya sendiri.

"Ya, gak ikut-ikutan bukan ranah aku. Aku juga lagi fokus menjalani hidupku sendiri," tegasnya. n ec/jk/rmc

Berita Terbaru

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Pelapor Dugaan Penistaan Agama ke Pandji Pragiwaksono Bukan Sikap Resmi Persyarikatan           SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah me…