SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Mohamad Sodiq (49) warga Desa Bence Kec.Garum Kabupaten Blitar pada Rabu (17/12) malam sekitar pukul 20.00 ditemukan meninggal dunia dalam kabin alat berat dengan posisi duduk.
Kejadian yang sempat menjadi tontonan masyarakat di sekitar TKP Kel Tanjungsari Kec Sukorejo Kota Blitar itu, langsung dilaporkan ke Polsek Sukorejo Polres Blitar Kota, setelah Unit Reskrim Polsek Sukorejo dan Unit Reskrim Polres Blitar Kota, datangi TKP guna olah TKP, sekaligus meminta saksi saksi atas temuan korban, termasuk anak korban yang saat itu mencari keberadaan ayah nya (Korban), guna pemeriksaan malam itu juga korban dirujuk ke RSUD Mardi Waluyo kota Blitar.
Kejadian temuan korban yang meninggal dalam kabin Eskavator itu disampaikan kronologisnya oleh Kasi Humas Polres Blitar Kota Iptu Samsul Anwar pada wartawan Kamis (18/12).
Bahwa korban yang bekerja di proyek pembangunan, pada Rabu pagi sekitar pukul 07.00 berangkat kerja yang berada di Tanjungsari, sementara pihak keluarga korban merasa gelisah, karena sampai malam pukul 19.00 korban belum pulang, karena khawatir, anak korban (saksi) mencari keberadaan ayahnya di tempat bekerja sebagai operator Excavator.
"Setelah dicari oleh Yipang Dika Wijaya (anak korban) di tempat kerjanya, kondisi tempat kerja sudah sepi, selanjutnya anaknya mencari di dalam kabin Excavator, dan melihat ayahnya duduk, oleh anaknya dibangunkan namun korban tidak ada respon, setelah dibantu warga, hal tersebut dilaporkan ke Polsek Sukorejo," terang Iptu Samsul.
Setelah menerima laporan warga dan anak korban, Polsek Sukorejo bersama team identifikasi Reskrim Polres Blitar Kota lakukan olah TKP, termasuk meminta keterangan saksi saksi, selanjutnya korban dibawa ke RSUD Mardiwaluyo untuk dilakukan visum, sebelumnya saksi (anak korban) menyampaikan bahwa korban (ayahnya) idap keluhkan sakit di dadanya, dan sudah sering diperiksakan ke dokter, dan diberikan obat obatan.
"Sesuai keterangan saksi (anak korban) juga saksi Farel Ardiahsah teman korban bekerja, bahwa korban sering merasakan sakit di dadanya, saat kejadian korban sampai malam belum pulang, akhirnya dicari oleh anaknya dan ditemukan meninggal dunia, dalam hasil visum tidak ditemukan tanda tanda kekerasan," terang Iptu Samsul Anwar. Les
Editor : Moch Ilham