Bang Anjar Mulai Operasi, Rute Blitar Selatan, Gawang–Kademangan Dibuka Lebih Dulu

author Lestariyono Blitar

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Layanan Bus Angkutan Khusus Pelajar (Bang Anjar) mulai beroperasi kembali di Kabupaten Blitar. Untuk tahap awal, Dinas Perhubungan Kabupaten Blitar membuka lebih dulu rute Blitar Selatan, Perempatan Gawang–Kademangan guna melayani mobilitas pelajar.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Blitar, Puguh Imam Susanto, mengatakan operasional awal ini telah berjalan sejak Senin, 12 Januari 2026 lalu, dengan dukungan empat unit bus yang difokuskan untuk wilayah Blitar Selatan.

“Bang Anjar mulai beroperasi di Blitar Selatan lebih dulu dengan empat unit bus. Sedangkan operasional penuh seluruh layanan kami targetkan bulan April,” ujarnya Selasa (20/1) pagi.

Untuk rute Blitar Selatan, Bang Anjar melayani perjalanan dari Perempatan Gawang hingga titik akhir di SMP Negeri 2 Kademangan dan SMK Kademangan, sehingga memudahkan akses transportasi pelajar di kawasan tersebut.

Untuk diketahui, secara keseluruhan, Dishub Kabupaten Blitar menyiapkan 11 unit armada untuk melayani delapan trayek di sejumlah wilayah Kabupaten Blitar, yakni, 

1. Udanawu – Wonodadi – Srengat

2. Wlingi – Selopuro – Talun – Kanigoro

3. Kanigoro – Garum – Nglegok

4. Kanigoro – Sutojayan – Kademangan

5. Gandusari – Wlingi – Talun

6. Gawang – Kademangan

7. Kaliboto – Wonodadi – Srengat 

8. Kanigoro – Sawentar

Puguh menambahkan, layanan Bang Anjar sangat dibutuhkan masyarakat karena membantu pelajar mendapatkan akses transportasi yang lebih aman dan terjangkau. Dishub juga akan terus melakukan evaluasi agar layanan dapat berjalan optimal dan menjangkau wilayah yang membutuhkan.

“Bang Anjar ini sangat dibutuhkan dan membantu masyarakat. Karena itu kami jalankan bertahap hingga operasional penuh pada April,” pungkasnya. Les

Berita Terbaru

Dorong Pengawasan Partisipatif, PC Fatayat Lamongan Jalin Kerjasama dengan Bawaslu 

Dorong Pengawasan Partisipatif, PC Fatayat Lamongan Jalin Kerjasama dengan Bawaslu 

Selasa, 20 Jan 2026 19:19 WIB

Selasa, 20 Jan 2026 19:19 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Lamongan - Untuk ikut andil dalam mendorong dan mewujudkan pengawasan partisipatif dalam pemilu, PC Fatayat Kabupaten Lamongan, pada Selasa,…

Kapolres Gresik Kunjungi Kodim 0817, Pererat Soliditas TNI-Polri di Gresik

Kapolres Gresik Kunjungi Kodim 0817, Pererat Soliditas TNI-Polri di Gresik

Selasa, 20 Jan 2026 19:17 WIB

Selasa, 20 Jan 2026 19:17 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Gresik – Upaya memperkuat sinergitas dan kebersamaan antarinstansi terus dilakukan jajaran TNI dan Polri di Kabupaten Gresik. Salah satunya d…

Satlantas Polres Gresik Tertibkan Sopir Bus Trans Jatim yang Berkendara Membahayakan

Satlantas Polres Gresik Tertibkan Sopir Bus Trans Jatim yang Berkendara Membahayakan

Selasa, 20 Jan 2026 19:09 WIB

Selasa, 20 Jan 2026 19:09 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Gresik – Kepolisian Resor Gresik melalui Satuan Lalu Lintas menindak tegas seorang pengemudi bus Trans Jatim yang kedapatan berkendara secara …

Fraksi PDI Perjuangan Tegaskan Perda Pembudi Daya Ikan dan Petambak Garam Harus Jadi Alat Negara Membela Rakyat Kecil

Fraksi PDI Perjuangan Tegaskan Perda Pembudi Daya Ikan dan Petambak Garam Harus Jadi Alat Negara Membela Rakyat Kecil

Selasa, 20 Jan 2026 18:38 WIB

Selasa, 20 Jan 2026 18:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur menegaskan bahwa Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Pelindungan dan Pemberdayaan P…

Bayan Peduli Perkuat Ekosistem Sepak Bola Putri Lewat MilkLife Soccer Challenge di Kalimantan

Bayan Peduli Perkuat Ekosistem Sepak Bola Putri Lewat MilkLife Soccer Challenge di Kalimantan

Selasa, 20 Jan 2026 16:52 WIB

Selasa, 20 Jan 2026 16:52 WIB

SurabayaPagi, Jakarta – Bayan Peduli menyatakan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan MilkLife Soccer Challenge (MLSC) 2025–2026 Seri 2 yang untuk pertama kal…

1.116 PPPK Paruh Waktu Kota Mojokerto Ikuti Pembekalan Tahun 2026

1.116 PPPK Paruh Waktu Kota Mojokerto Ikuti Pembekalan Tahun 2026

Selasa, 20 Jan 2026 16:46 WIB

Selasa, 20 Jan 2026 16:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Mojokerto - Sebanyak 1.116 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu di lingkungan Pemerintah Kota Mojokerto mendapatkan…