Diskopar Probolinggo Gelar Pelatihan Fotografi

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 12 Okt 2022 19:33 WIB

Diskopar Probolinggo Gelar Pelatihan Fotografi

SURABAYAPAGI.COM, Probolinggo - Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Diskopar) Kabupaten Probolinggo memberikan pelatihan fotografi bagi sub ekonomi kreatif, Selasa (11/10/2022).

Sekretaris Diskopar Kabupaten Probolinggo, Sumaidi, mengatakan, dewasa ini memotret sudah menjadi gaya hidup sebagian besar orang. Teknologi yang semakin berkembang mendorong berbagai perangkat memotret juga semakin bervariasi.

Baca Juga: Gerakan Gotku Resik di Probolinggo Digencarkan

“Memotret bisa menjadi salah satu aktivitas yang menarik dilakukan. Dengan hobi ini, kreativitas seseorang dapat tersalurkan dengan baik. Selain itu, kegembiraan yang tercipta saat menekuni hobi juga berperan penting dalam meningkatkan imunitas tubuh,” katanya.

Jika dilihat peluangnya secara lebih luas jelas Sumaidi, memotret bisa menjadi kerja professional yang memberikan penghasilan. Fotografi saat ini telah berkembang menjadi sebuah gaya hidup. Hal ini dimulai semenjak munculnya era digital dan berkembangnya media sosial.

Dengan kegiatan ini Sumaidi mengharapkan bisa menghasilkan produk kreatif yang dapat mendukung destinasi pariwisata terpilih. Sehingga nantinya juga dapat terbentuk ekosistem ekonomi kreatif dalam mendukung kebangkitan ekonomi nasional.

Baca Juga: 1000 Pohon Mangga Manalagi akan Ditanam di Kawasan Kota Probolinggo

Kepala Bidang Destinasi dan Industri Pariwisata Diskopar Kabupaten Probolinggo Nurahman mengungkapkan, kegiatan ini bertujuan untuk mengakomodasi pelaku ekonomi kreatif khususnya fotografi, meningkatkan pengetahuan, motivasi dan kompetensi bagi fotografer di wilayah Kabupaten Probolinggo.

“Harapan kami nantinya materi-materi yang akan disampaikan narasumber dapat menjadi inspirasi dan memberikan motivasi bagi para peserta pelatihan dari Komunitas Fotografer,” harapnya. 

Baca Juga: BPBD Probolinggo Salurkan Bantuan untuk Korban Rumah Roboh

Kegiatan yang mengambil tema “Pentingnya Fotografi Dalam Upaya Membangkitkan Destinasi Wisata” ini diselenggarakan dengan metode 50% penyampaian materi, 20% diskusi dan kerja kelompok serta 30% praktek. 

Pelatihan fotografi bagi sub ekonomi kreatif ini diikuti oleh 20 orang dari Komunitas Fotografer. Selama kegiatan mereka mendapatkan materi dari Asosiasi Profesi Fitigrasi Indonesia dan Photography n Sharing Probolinggo.

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU