Habib Yusuf: Kinerja Kadiskes Sampang Tak Bertaji

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 15 Jul 2022 13:44 WIB

Habib Yusuf: Kinerja Kadiskes Sampang Tak Bertaji

i

Foto Polindes di desa Anggersek mangkrak.

SURABAYAPAGI.COM, Sampang - Habib Yusuf Asyegaf, Ketua Umum DPP Ormas Ghaib Perjuangan, menilai kinerja Kepala dinas kesehatan kabupaten Sampang, Madura, Jawa timur tak Bertaji.

Sebab, pondok Bersalin Desa (Polindes) di desa Anggersek, kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang, mangkrak. Mangkraknya Polindes tersebut karena tidak ada yang menempati, dan tidak ada yang merawat sehingga bangunan tersebut rusak dan penuhi tetumbuhan.

Baca Juga: Dugaan Pungli Perpanjangan Nota Dinas, Dibanderol Rp 50 Ribu di Lingkungan Dinkes Sampang

Hal itu membuktikan kata Habib Yusuf bahwa seorang pemimpin tak punya Taji untuk menekan anak buahnya. Sehingga berdampak pada mangkraknya bangunan Polindes tersebut. Dikarenakan kurang punya pamor kebawahnya serta kurang profesional menjadi kepala Dinas kesehatan Kabupaten Sampang.

"Bangun itu mangkrak dan rusak karena tidak profesionalnya kepala Dinkes Sampang," kesal Habib Yusuf sambil menunjukkan foto,Kamis (14/7/2022). Menurut Habib Yusuf kekosongan itu jangan sampai terjadi, disamping itu merugikan masyarakat setempat, juga merugikan Negara.

Baca Juga: Di Lingkungan Dinkes Sampang Diduga Pungli Merajalela

"Kalau seperti itu kan masyarakat yang dirugikan, apalagi bangunan itu menghabiskan anggaran hampir Rp 1 milyar lebih," ungkapnya. Habib Yusuf meminta Kadinkes lebih profesional dikit dong, kasihan masyarakat. Negara sudah mengeluarkan anggaran sebanyak itu kok tidak ada manfaatnya.

"Kalau memang ada kendala dibawah, tolong komunikasikan dengan pihak desa, agar masyarakat tidak menjadi korban," katanya. Sementara, Moh Najich, Kadinkes Kabupaten Sampang saat dikonfirmasi mengakui hal tersebut. Mangkraknya gedung itu banyak permasalahan, salah satunya adalah tenaga kesehatan. "Kami kekurangan tenaga, khususnya yang ASN," kata Moh Najich di saat habis menuaikan sholat duhur di mushola DPRD kabupaten Sampang, Kamis (14/7/2022).

Baca Juga: Dinkes Sampang Seleksi Sosok Putra Putri Panutan, Gelar Duta GenRe TA 2022

Disamping itu kata dia, faktor lainnya yang bikin mangkraknya bangunan tersebut adalah kondisi masyarakat dan struktur di desa. "Tidak mudah kami mendistribusikan tenaga disana, pihaknya harus hati - hati dan selektif," ujarnya.

"Yang terpenting pihaknya tetap konsen untuk pelayanan kesehatan kepada masyarakat," tegasnya.gan

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU