Surabaya, SURABAYAPAGI.com ,- Meski baru menduduki kursi jabatan sebagai Danrem 084/Bhaskara Jaya, ternyata Kolonel Inf Herman Hidayat Eko Atmojo tak segan-segan untuk memperkenalkan diri, dan menjalin silaturahmi dengan Forkopimda di wilayah teritorialnya.
Itu dibuktikan, dengan adanya kunjungan yang digelar langsung oleh dirinya di Kabupaten Bangkalan dan Sampang, Pulau Madura, Jawa Timur. Selasa, (12/5/2020).
Baca juga: Potensi Besar Dongkrak PAD, Pengelolaan Wisata Kebun Raya Mangrove Masih Setengah Hati
Dengan didampingi beberapa pejabat Militer Korem dan Kodim setempat, Danrem pun langsung menuju Pendopo Agung yang berada di Jalan Letnan Abdullah, sebagai awal kunjungannya.
Sontak, kedatangan orang nomor satu di tubuh Makorem Bhaskara Jaya itupun, langsung disambut oleh Bupati Bangkalan, R. Abdul Latif Amin Imron, Ketua DPRD, Danlanal, Kapolres, Kajari hingga Ketua Pengadilan Agama setempat.
Baca juga: Gubernur Khofifah Resmikan Rehabilitasi SMANOR Sidoarjo, Perkuat Pembinaan Atlet Jatim
“Pertama, kedatangan beliau (Danrem) di Bangkalan ini bersilaturahmi. Kedua, mengecek sinergitas para unsur Forkopimda dalam upaya pencegahan Covid-19,” ujar Pasi Pers Korem 084/Bhaskara Jaya, Mayor Inf Bachtiar.
Selama berada di Kabupaten Bangkalan, Kata Mayor Bachtiar, Danrem pun menyempatkan diri untuk berkunjung ke Makodim 0829/Bangkalan.
Baca juga: Mengenal Cucur Manado yang Lagi Booming di Surabaya
Di lokasi itu, Kolonel Inf Herman mengecek berbagai kesiapan personel dalam upaya membantu Pemerintah setempat guna mencegah penyebaran Korona di Kabupaten Bangkalan.
“Danrem juga mengimbau personel Kodim untuk meningkatkan sinergitas dalam upaya memerangi terjadinya kriminalitas di wilayah Kodim Bangkalan,” ujarnya. Rencananya dari Kabupaten Bangkalan akan berlanjut ke Kabupaten Sampang,” imbuh Pasi Pers.
Editor : Redaksi