Pemerintah Kota Pasuruan Gelar Konsultasi Publik RKPD 2024

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 23 Feb 2023 16:08 WIB

Pemerintah Kota Pasuruan Gelar Konsultasi Publik RKPD 2024

i

Wali kota Pasuruan Gus Ipul dalam acara konsultasi RPJMD 2024

SURABAYAPAGI.COM, Pasuruan - Pemerintah Kota Pasuruan menggelar Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024. Kegiatan yang dihadiri kepala perangkat daerah, camat, lurah, anggota DPRD, dan para pemangku kepentingan itu diselenggarakan pada Selasa, 21 Februari 2023,  di Gedung Gradika, Kota Pasuruan. 

Forum konsultasi publik merupakan rangkaian tahapan yang dilaksanakan dalam penyusunan perencanaan pembangunan tahunan sebelum perumusan rancangan akhir RKPD. Pada kegiatan tersebut dilakukan penyampaian program prioritas pembangunan beserta tema RKPD Kota Pasuruan Tahun 2024. Yaitu, "Aktivasi Ekosistem Produktif, Perluasan Pasar, dan Pemenuhan Sarana Prasarana Sosial“. 

Baca Juga: Wali Kota Pasuruan Dongkrak Produk UMKM

Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf atau yang akrab disapa Gus Ipul menyampaikan bahwa akhir periode kepemimpinannya pada 2024. Ia mengajak seluruh jajaran pemkot untuk mempertahankan hal yang baik dan apabila ada hal yang belum baik, akan segera dituntaskan.

”Saya bersama Mas Adi Wibowo (wawali) ingin di akhir periode pemerintahan saya di 2024,  menuntaskan hal-hal yang selama ini kami cita-citakan. Kita harus menggali potensi yang bisa dimaksimalkan dari kota ini,” ujar Gus Ipul.

Gus Ipul mengungkapkan rencana kerja dan prioritas pembangunan di Kota Pasuruan yang terbagi dalam beberapa aspek. Prioritas pembangunan di tahun 2024 sebagai berikut.

 

1. Penyediaan pasar penunjang sektor industri pengolahan dan perdagangan.

2. Perluasan promosi dan pasar industri olahan yang siap ekspor.

3. Pengembangan rantai manajemen distribusi logistik dan pasar yang mendukung perindustrian.

Baca Juga: Wali Kota Pasuruan H Saifullah Survey Payung Madinah

4. Intensifikasi pendapatan daerah melalui penguatan manajemen pengelolaan pajak dan retribusi.

5. Digitalisasi pelayanan publik mendukung aktivitas masyarakat.

6. Keberpihakan kesempatan pendidikan dan kesehatan yang berkualitas.

7. Menjaga kondusifitas sosial dan politik menjelang pilkada serentak.

8. Sarana dan prasarana sosial sebagai upaya pengentasan kemiskinan ekstrem dan stunting.

Baca Juga: Bupati Ikfina Tekankan Percepat Pembangunan Desa Hingga Perluasan Lapangan Pekerjaan

 

Terkait dengan upaya pertumbuhan ekonomi, Gus Ipul memberikan arahan untuk memaksimalkan pengelolaan wisata terintegrasi yang bisa dikembangkan di Kota Pasuruan.

”Saya amati, warisan heritage di Pasuruan ini luar biasa. Banyak yang bisa kita maksimalkan ke depan. Saya bercita-cita kawasan heritage ini disatukan dengan wisata pelabuhan dan wisata religi. Selain itu, wisata kampung tematik bisa dikembangkan di Kota Pasuruan,” jelas Gus Ipul. 

Hal yang tak kalah penting dibahas dalam prioritas pembangunan 2024 ialah penurunan prevelensi stunting. Untuk mencapai target penurunam angka stunting, ia mengimbau seluruh pihak bekerja sama. ris

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU