Meski Terapkan Hidup Sehat, Putri Patricia Malah Idap Tumor Gegara Stres

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 26 Des 2023 13:52 WIB

Meski Terapkan Hidup Sehat, Putri Patricia Malah Idap Tumor Gegara Stres

i

Putri Patricia. SP/ JKT

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Aktris Putri Patricia sempat bingung dirinya divonis mengidap tumor dan telah menjalani operasi beberapa waktu lalu, padahal dirinya selalu menerapkan pola hidup sehat. Dirinya mengaku ada bejolan di dinding rahimnya yang fiketahui, benjolan tersebut merupakan tumor.

"(Gaya hidup) sehat banget. Lebih ke bingung (kena tumor), karena olahraga rutin, makan makanan sehat, tidur juga enggak (begadang). Hidup sehat banget," ujar Putri Patricia saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube Maia Al El Dul TV, dilihat Selasa (26/12/2023).

Baca Juga: Santer Dijodohkan Netizen, Bisma SMASH dan Natasha Rizki Malu-malu Ungkap Hal Ini

Menurut Putri, dirinya menduga penyakit tumor yang sempat dirasakannya diduga berawal dari pikiran. Pasalnya, sebelumnya Putri sempat merasa stres selama masa pandemi Covid-19.

"Waktu lagi pandemi, walaupun kita sok-sok bawa santai enggak bisa di-deny itu dunia lagi enggak tahu itu apa sih. Pekerjaan juga antara ada dan tiada, jadi stres. Kayaknya itu salah satu pemicunya juga sih," tutur Putri.

Baca Juga: Santer Dijodohkan Netizen, Bisma SMASH dan Natasha Rizki Malu-malu Ungkap Hal Ini

"Sudah pasti iya (idap tumor karena stres). Karena hidup sehat banget, genetik enggak ada. Kayaknya stres, makanya jangan stres-stres," imbuhnya.

Dalam kesempatan itu, Putri ditanya apakah dirinya memiliki ketakutan tumor tersebut datang lagi. Ia menjelaskan bahwa tumor di dinding rahimnya sudah bersih, namun tak menutup kemungkinan bisa muncul kembali.

Baca Juga: Curhat Sedih Menikah Tanpa Orang Tua, Putri Isnari Ungkap Perlakuan Mertua Tajir

Disisi lain, Putri mengaku sebelum mengetahui ada tumor di dinding rahim dia sering merasakan pusing saat bangun dari duduk. Akhirnya ia memutuskan untuk menjalani pemeriksaan dokter. Putri pun mengaku, meski tumor sudah diangkat, ia tetap harus menjalani pola hidup sehat.

“Meskipun jinak, tapi tetap harus di tes Patologi Anatomi. Kamarin dokter bilang meskipun sudah dibersihkan semua, tidak menutup kemungkinan masih bisa muncul meskipun hanya 2 persen. Untuk menjaga kondisinya, paling harus sering kontrol per 3 bulan dipantau,” ujarnya lagi. jk-10/dsy

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU