Hasil Kajian Statistik 2025, Tiga Indeks Kinerja Utama Kota Mojokerto Lampaui Target

author Dwi Agus Susanti

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Mojokerto Gaguk Tri Prasetyo bersama para narasumber sosialisasi kajian data statistik. SP/ DWI
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Mojokerto Gaguk Tri Prasetyo bersama para narasumber sosialisasi kajian data statistik. SP/ DWI

i

SURABAYAPAGI.com, Mojokerto - Tiga indeks Indikator Kinerja Utama (IKU) Pemerintah Kota Mojokerto  telah melampaui target yang ditetapkan.  Hal itu diketahui saat sosialisasi hasil kajian statistik tahun 2025 oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskomonfo) setempat, di ruang pertemuan Kelurahan Jagalan, Senin (17/11/2025).

Plt Kepala Diskominfo Kota Mojokerto, Santi Ratnaning Tias dalam laporannya mengatakan, bahwa, dalam IKUPD tahun 2025 terdapat enam IKU kepala daerah, dimana tiga indikator telah berhasil melampaui target dan tiga indikator masih belum tercapai.

"Yang melampaui yakni, angka kemiskinan, Indeks pembangunan manusia  dan pertumbuhan ekonomi. Sedangkan yang belum tercapai yakni, indeks gini, indeks kualitas lingkungan hidup dan indeks reformasi birokrasi," jelasnya.

Santi merinci, untuk kemiskinan saat ini berada di angka 5,05 persen sedangkan Indeks Pembangunan manusia naik di angka 82,35 persen dan pertumbuhan ekonomi juga melesat di angka 5,32 persen.

"Indikator yang belum tercapai yakni Indeks Gini dengan ketercapaian 98,88 %, Indeks Reformasi Birokrasi dengan capaian 99,33 %, dan Indeks Kualitas Lingkungan Hidup dengan capaian 94,62 %. IKU yang belum tercapai menjadi evaluasi dan perbaikan ke depan," jelasnya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Mojokerto, Gaguk Tri Prasetyo dalam sambutan pembukaan menehaskan, sesuai arahan Walikota Ika Puspitasari, indikator kinerja yang baik harus dipertahankan dan ditingkatkan.

Sedangkan Indikator kinerja yang belum tercapai harus dianalisis faktor penyebab dan penghambatnya. "Jika perlu, kita buat intervensi program dan kegiatan yang tepat agar indikator kinerja tersebuat dapat tercapai," pungkasnya.

Sekedar informasi, kegiatan sosialisasi dibuka oleh Sekretariat Daerah Kota Mojokerto, Gaguk Tri Prasetyo dan diikuti oleh perwakilan dari masing-masing perangkat daerah yang membidangi penyusunan program, para akademisi, perwakilan dari Kelompok Informasi Masyarakat (KIM), TP. PKK dan Dharma Wanita Persatuan Kota Mojokerto serta perwakilan dari media massa.

Dalam melakukan kajian statistik ini Pemkot Mojokerto bekerja sama dengan Direktorat Kerjasama dan Pengelolaan Usaha (DKPU) Institut Sepuluh Nopember. Dan hasil kajian tersebut telah dibukukan menjadi 3 buku yang dibagikan kepada peserta sosialiasasi.

Ketiga buku tersebut adalah Indikator Kinerja Utama Perangkat Daerah (IKUPD) dan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) yang dipaparkan oleh Dr. Sutikno, M.Si; serta Indeks Kesalehan Sosial (IKS) 
oleh Drs. Zainul Muhibin, M. Fil. dwi

Berita Terbaru

Fraksi PDIP Jatim minta Perda Perlindungan Perempuan dan Anak segera di Implementasikan

Fraksi PDIP Jatim minta Perda Perlindungan Perempuan dan Anak segera di Implementasikan

Jumat, 30 Jan 2026 20:30 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 20:30 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya – Angka pernikahan dini di Jawa Timur masih mengkhawatirkan. Berdasarkan data Sistem Informasi Manajemen Nikah (SIMKAH) Kementerian A…

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Pakar dan Praktisi hukum Sarankan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas Dibidik TPPU, Bukan hanya Suap dan Gratfikasi   SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - KPK …

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Usai Kirim Surat Minta Maaf dan Siap Pimpin Munas     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta – Sempat ditangguhkan, kini jabatan Ketua Umum PBNU, yang dipegang Gus Yahya …

DPR RI Kritik Kementerian PPPA

DPR RI Kritik Kementerian PPPA

Jumat, 30 Jan 2026 18:41 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:41 WIB

Hingga Satu Tahun, tak Pernah Lakukan Pemberdayaan Perempuan     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Rapat Komisi VIII DPR RI dengan Kementerian Pemberdayaan P…

Kapolres Polwan, Cekatan Atasi Banjir di Bekasi

Kapolres Polwan, Cekatan Atasi Banjir di Bekasi

Jumat, 30 Jan 2026 18:39 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:39 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Bekasi - Kapolres Metro Bekasi Kombes (Polwan) Sumarni, istri Direktur Penyidikan KPK Brigjen Polisi Asep Guntur Rahayu , tampak cekatan…

Ammar Zoni Merasa Lelah Mental, Terlibat Narkoba

Ammar Zoni Merasa Lelah Mental, Terlibat Narkoba

Jumat, 30 Jan 2026 18:37 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:37 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Ammar Zoni, aktor yang terlibat narkoba, masih menjalani sidang dugaan peredaran narkoba di dalam Rutan Salemba. Usai menjalani…