Dalam Waktu Singkat, Pelaku Pelemparan Batu KA Jayakarta Berhasil Dibekuk Petugas

author Lestariyono Blitar

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
TKP pelemparan KA, dan RJ oleh orang tua pelaku di Polsek Nganjuk Kota. SP/ Lestariono
TKP pelemparan KA, dan RJ oleh orang tua pelaku di Polsek Nganjuk Kota. SP/ Lestariono

i

SURABAYAPAGI.com, Blitar - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 7 Madiun menyampaikan relisnya tentang penanganan kejadian pelemparan batu terhadap Kereta Api 251B (Jayakarta Premium) relasi Surabaya Gubeng–Pasar Senen yang terjadi pada Sabtu (24/1/2026) pukul 16.10 WIB di petak jalan Bagor–Saradan.

Manager Humas KAI Daop 7 Madiun, Tohari, menjelaskan bahwa kejadian tersebut mengakibatkan kaca pecah pada rangkaian kereta Premium 6 dengan nomor sarana K301733 TD pada posisi 16Ab–17Ab. Informasi awal diterima dari Pusat Pengendalian Operasi melalui laporan petugas di lapangan.

“Begitu menerima laporan, petugas pengamanan KAI Daop 7 Madiun langsung bergerak cepat menuju lokasi untuk melakukan penyisiran,” ujar Tohari.

Dalam tindak lanjut, tim pengamanan yang terdiri dari jajaran Deputi Pengamanan, kepala regu, serta personel Polsuska berhasil mengamankan empat orang anak (di bawah umur) sekitar tkp KM 120+7 petak Bagor–Nganjuk yang diduga terlibat dalam aksi pelemparan. Dari hasil pemeriksaan awal, dua anak di antaranya mengakui perbuatannya, termasuk keterlibatan pada kejadian serupa sehari sebelumnya di lokasi yang berdekatan, yakni KM 120+5 petak Bagor–Nganjuk.

Selanjutnya, para terduga pelaku dibawa ke Stasiun Nganjuk untuk dimintai keterangan, selanjutnya diserahkan ke Polsek Nganjuk Kota  yang  didampingi oleh masing-masing orang tuanya. 

Berdasarkan hasil koordinasi dengan pihak kepolisian, disepakati langkah penyelesaian melalui proses mediasi RJ ( Restoratif Justice), dan terduga pelaku (anak anak) di beri peringatan  ber kewajiban untuk  penggantian biaya kerusakan kaca oleh orang tua pelaku, hal itu sebagai bentuk pembelajaran dan efek jera, serta pengawasan yang lebih ketat terhadap anak-anak tersebut.

Sebagai langkah preventif, KAI Daop 7 Madiun juga merencanakan pelaksanaan sosialisasi keselamatan dan keamanan perjalanan kereta api ke sekolah para pelaku pada pekan depan. Sosialisasi tersebut  bertujuan untuk memberikan edukasi sejak dini mengenai bahaya dan dampak hukum dari tindakan pelemparan terhadap kereta api yang sedang melintas.

“KAI sangat menyayangkan masih terjadinya aksi vandalisme berupa pelemparan kereta api. Tindakan ini sangat berbahaya, tidak hanya bagi awak dan penumpang, tetapi juga bagi pelaku itu sendiri,” tegas Tohari.

"Untuk itu, KAI Daop 7 Madiun mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keselamatan dan keamanan perjalanan kereta api dengan tidak melakukan aktivitas berbahaya di sekitar jalur rel, selain membahayakan dirinya juga keselamatan perjalanan KA, maka bila melihat potensi gangguan keamanan di lingkungan perkeretaapian segera melaporkan kepada petugas," pungkas/pesan Tohari, Manager Humas KAI Daop 7 Madiun. les

Berita Terbaru

KPK Geledah Kantor PUPR Kota Madiun, Sita Barang Bukti dalam Koper Hitam

KPK Geledah Kantor PUPR Kota Madiun, Sita Barang Bukti dalam Koper Hitam

Selasa, 27 Jan 2026 20:36 WIB

Selasa, 27 Jan 2026 20:36 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun — Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah Kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Madiun, Selasa (…

Dishub Jatim Optimistis Kejar Target PAD Rp100 Miliar, Nyono: Saat Ini Sudah Rp55 Miliar

Dishub Jatim Optimistis Kejar Target PAD Rp100 Miliar, Nyono: Saat Ini Sudah Rp55 Miliar

Selasa, 27 Jan 2026 16:39 WIB

Selasa, 27 Jan 2026 16:39 WIB

“Sekarang masih terbatas anggaran. Tapi jika nanti ada tambahan anggaran, target pengembangan Trans Jatim di kawasan Gerbangkertosusila bisa tercapai,” Ny…

Bonsoir Ekspansi ke Surabaya, Tawarkan Ribuan Item Fashion Luxury

Bonsoir Ekspansi ke Surabaya, Tawarkan Ribuan Item Fashion Luxury

Selasa, 27 Jan 2026 15:03 WIB

Selasa, 27 Jan 2026 15:03 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Setelah 15 tahun menjadi pionir branded luxury multi-brand store di Indonesia, Bonsoir Indonesia resmi membuka toko offline pertamanya …

Tega Amat! Menantu Bunuh Mertua Berhasil Dibekuk Sat Reskrim Polres Blitar Kota

Tega Amat! Menantu Bunuh Mertua Berhasil Dibekuk Sat Reskrim Polres Blitar Kota

Selasa, 27 Jan 2026 13:28 WIB

Selasa, 27 Jan 2026 13:28 WIB

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Pembunuhan tragis yang terjadi pada Senen 26 Januari 2026 dini hari di Wilayah Hukum Polsek Wonodadi Polres Blitar Kita, tepatnya di…

Pesona Wisata Air Terjuan Putuk Truno, Suguhkan Panorama di Balik Lereng Gunung

Pesona Wisata Air Terjuan Putuk Truno, Suguhkan Panorama di Balik Lereng Gunung

Selasa, 27 Jan 2026 13:23 WIB

Selasa, 27 Jan 2026 13:23 WIB

SURABAYAPAGI.com, Pasuruan - Pesona alam Air Terjun Putuk Truno menjadi salah satu destinasi wisata yang patut dikunjungi. Pasalnya, Air Terjun Putuk Truno…

Pasca Terancam Sanksi, Tesla Diam-diam Hapus Fitur ‘Autopilot’ di Pasar AS

Pasca Terancam Sanksi, Tesla Diam-diam Hapus Fitur ‘Autopilot’ di Pasar AS

Selasa, 27 Jan 2026 13:14 WIB

Selasa, 27 Jan 2026 13:14 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Pabrikan otomotif ternama, Tesla dikabarkan telah menghentikan penjualan fitur Autopilot di Amerika Serikat berdasarkan…