Bekas Kantor Kelurahan Mulyorejo Jadi Rumah Sehat

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 25 Jul 2021 10:05 WIB

Bekas Kantor Kelurahan Mulyorejo Jadi Rumah Sehat

i

Persiapan Rumah Sehat di Mulyorejo. SP/Humas Pemkot Surabaya

SURABAYAPAGI, Surabaya – Sebutan tempat isolasi di masing-masing kelurahan sekarang berganti nama menjadi Rumah Sehat. Dalam Rumah Sehat ini, Pemerintah Kota Surabaya telah melengkapi berbagai fasilitas untuk menunjang kesembuhan para pasien COVID-19 tanpa gejala atau bergejala ringan.

Salah satu Rumah Sehat yang disiapkan adalah bekas Gedung Kantor Kelurahan Mulyorejo di Jalan Mulyorejo Utara No 201. Gedung kosong ini rencananya menjadi pusat isolasi bagi warga Kelurahan Mulyorejo yang terpapar COVID-19. Dengan demikian, penularan terhadap keluarga atau tetangga sekitarnya bisa terhindar.

Baca Juga: Gelar Kompetisi Meracik Kopi, NESC Tingkatkan Ketrampilan Barista Surabaya

"Selalu saya sampaikan bahwa setiap kelurahan itu ada tempat untuk sehat dari COVID-19. Jadi istilahnya kalau di sini adalah Griya Mulyorejo Sehat. Jadi ketika di Kelurahan Mulyorejo ada warga tes rapid antigennya positif, maka dia bisa di Griya Mulyorejo Sehat," ujar Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, kemarin.

Rumah Sehat ini dilengkapi dengan sarana prasarana penunjang agar para pasien tidak bosan seperti meja pimpong, bulu tangkis, dan instruktur senam. Selain untuk menjaga kebugaran para pasien, hiburan-hiburan juga dibutuhkan agar imunitas pasien bisa meningkat sehingga lekas sembuh.

"Insya allah di sinilah nanti kita jadikan tempat untuk berkumpul bersama dengan bahagia. Kita sediakan tempat untuk bulu tangkis, ada untuk meja pimpong, setelah itu nanti ada guru senam," tutur Eri.di Mulyorejo. Dok Humas Pemkot Surabaya

Baca Juga: Ajak Masyarakat Berolahraga dan Bersenang-senang, AKG Entertainment Gelar Pokemon Run 2024 di Surabaya

Eri menerangkan, Rumah Sehat ini merupakan upaya kuratif dan preventif untuk menekan angka kasus COVID-19. Jika pasien yang isolasi mandiri dipindahkan ke pusat isolasi, maka potensi penularan terhadap keluarganya bisa dicegah. Apalagi terhadap warga yang rumahnya tak layak untuk isolasi mandiri.

"Ketika COVID-19 ini terjadi, jangan sampai ketika rumah tidak memenuhi syarat, maka akan muncul klaster keluarga. Itulah (warga yang sakit) yang kita ambil, sehingga semuanya bisa menjadi satu di sini (rumah sehat)," ungkapnya.

Baca Juga: Wakil Ketua DPRD Surabaya Sambut Delegasi Perdagangan dari Tiongkok

Eri menuturkan, Rumah Sehat ini bertujuan demi keselamatan bersama. Pihaknya juga memastikan keamanan dan pencegahan penularan terhadap warga sekitar. Ia berharap, tidak ada lagi penolakan pusat isolasi yang ada di kelurahan-kelurahan.

"Jadi di masing-masing kelurahan kita bentuk, bukan untuk siapa-siapa, tapi untuk keluarga kita di kelurahan itu. Sehingga nanti ada rumah sehat COVID-19 di tempat-tempat lainnya. Ini adalah untuk menolong warga di kelurahan itu jangan sampai terlambat mendapatkan pertolongan pertama," pungkasnya.sb1/na

Editor : Mariana Setiawati

BERITA TERBARU