Jaga Imun Tubuh dengan Rutin Olahraga 30 Menit Tiap Hari

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 12 Jul 2021 09:24 WIB

Jaga Imun Tubuh dengan Rutin Olahraga 30 Menit Tiap Hari

i

Kegiatan rutin olahraga ringan setiap hari. SP/ SBY

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Kondisi pandemi kali ini membuat sejumlah masyarakat resah dan khawatir dengan penyebaran Covid-19. Dokter Spesialis Mikrobiologi Klinik RSUD dr Iskak Tulungagung, Rendra Bramanti mengatakan, sama halnya virus jenis lain, daya tahan tubuh atau sistem imun memiliki fungsi penting melawan virus itu sendiri.

Karena virus ini menyerang saluran pernapasan, maka gejala yang muncul mirip seperti gejala flu pada umumnya. Seperti demam, batuk, sakit kepala, pilek, bahkan sesak napas.

Baca Juga: WHO Selidiki COVID Varian 'Eris', Picu Kematian Secara Tiba-Tiba?

Sistem imun atau kekebalan tubuh merupakan sel-sel yang bertanggung jawab dalam melindungi tubuh dari berbagai bakteri dan virus dari luar. Karena itulah, penting bagi kita meningkatkan sistem imun untuk mencegah risiko penularan virus korona.

Diantara menjaga sistem imun tersebut adalah dengan memperbanyak olahraga ringan akan membantu untuk melancarkan sistem peredaran darah dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. “Olahrga ringan 30 menit setiap harinya sudah cukup. Asalkan rutin dan teratur,” imbuh Rendra.

Baca Juga: 119 Atlet Sampang Siap Berbicara di Kancah Regional Jatim

Tak kalah penting, pastikan tubuh memiliki waktu istirahat cukup. Sebab ketika tubuh kurang istirahat, antibodi yang dihasilkan tubuh pun berkurang. Sehingga rentan terserang penyakit. Disarankan mencukupi kebutuhan waktu tidur sesuai usia. Waktu istirahat yang ideal untuk orang dewasa berkisar 7-8 jam per hari.

Selain itu, juga biasakan diri makan teratur dan tepat waktu. Sebab, ketika memiliki imunitas tubuh kurang baik, maka asupan vitamin dan mineral (dari makanan) bisa membantu kondisi tubuh cepat pulih.

Baca Juga: Bupati Ikfina Berangkatkan Kontingen Mojokerto untuk Berlaga di FORDA 1 Jatim

Pastikan makanan yang dikonsumsi mengandung antioksidan; vitamin A, C, dan E; serta nutrisi lain yang bisa menjaga sistem kekebalan tubuh. “Banyak orang yang makannya memang benar tiga kali dalam sehari. Tapi jam atau jadwalnya tidak tepat. Atau sebaliknya, ini juga salah. Jadi pastikan tepat dan teratur,” terangnya.

Disarankan memperbanyak konsumi sayur dan buah. Ini karena kandungan vitamin dan mineral di dalam sayur dan buah bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh dalam melawan virus dan bakteri penyebab penyakit. Usahakan konsumsi sayur saat makan siang dan malam serta konsumsi buah saat sarapan atau sebagai snack. Dsy2

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU