Doyan Kawin Cerai

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Kalina Oktarani bersama suaminya Insank Nasruddin
Kalina Oktarani bersama suaminya Insank Nasruddin

i

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta- Kalina Oktarani bercerai dari Insank Nasruddin. Perceraian Kalina dan Nasruddin terjadi sejak beberapa minggu yang lalu.

Kabar perceraian Kalina Oktarani dan suaminya, Insank Nasaruddin akhirnya terungkap. Kalina ternyata telah bercerai secara agama dengan Insank.

Resmi cerainya Kalina dan Insank ini diungkapkan Devi Waluyo, sahabat sekaligus pengacara Kalina. Ia menyebut bahwa Kalina telah bercerai beberapa minggu yang lalu.

"Jawabannya adalah betul bahwa Kalina memang sudah berpisah dengan suaminya, yang dilakukan maksudnya yang sudah terjadi berapa minggu yang lalu menurut keterangan yang bersangkutan," ucap Devi Mulyanto sebagai sahabat Kalina Oktarani saat dihubungi, Senin (22/6/2020).

Pernikahan Kalina Oktarani dan Insank Nasruddin digelar pada 16 Maret 2020. Keduanya menikah dalam kondisi pandemi COVID-19.

Padahal rencananya, Kalina dan Insank akan menggelar resepsi. Mereka sudah mempersiapkan acara itu pada Oktober mendatang.

"Akhir tahun itu resepsinya, rencana di bulan Oktober," kata Kalina Oktarani saat dihubungi beberapa waktu lalu.

Sementara, Kalina Oktarani lewat Devi Mulyanto, menyebut tak ada masalah hukum dalam perceraian itu.

"Terkait dengan pertanyaan Kalina kepada saya sebenarnya saya tidak ada kapasitas untuk menjawab sebagai lawyernya. Karena di sini tidak ada masalah hukum. Saya menjawab sebagai sahabat yang diminta tolong oleh Kalina untuk klarifikasi jika ada pertanyaan," ujar Devi Waluyo.

Devi Waluyo menambahkan, hingga saat ini Kalina Oktarani juga tidak ada melayangkan gugatan cerai itsbat ke Pengadilan Agama. Ia juga tidak memberikan alasan mengapa hal itu terjadi.

Untuk alasan bercerai, Devi Waluyo juga enggan menjawabnya. Yang pasti, Kalina Oktarani dan Insank Nasruddin sudah berpisah cukup lama, yakni sekitar beberapa minggu yang lalu.

Ini adalah perceraian ketiga bagi Kalina. Sebelumnya, Kalina sempat menikah dengan pemain sinetron Hendrayan. Pernikahan itu juga terbilang singkat.

Gugatan cerai kepada Hendrayan diputus setelah Kalina mengajukan gugatan pada 8 Februari 2018. Mereka padahal baru menikah pada 26 Mei 2017.

Pernikahan Kalina Oktarani dan Insank Nasaruddin merupakan pernikahan ketiga bagi Kalina. Sebelumnya, Kalina pernah menikah dengan Deddy Corbuzier dan memiliki satu orang anak, Azka Corbuzier.

Usai dengan Deddy, Kalina menikah dengan Hendrayan pada 2017. Namun tak sampai setahun, pernikahan itu kandas. Kalina dan Hendrayan resmi bercerai pada awal 2018.

Pernikahan itu berjalan sudah beberapa tahun. Namun sayang, pernikahan itu kandas di tengah jalan. Dari pernikahan itu, Kalina dan Deddy sudah memiliki satu orang anak. ds

Tag :

Berita Terbaru

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…