MUI: Konten Video Pernikahan Manusia dan Kambing adalah Penodaan Agama

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 07 Jun 2022 10:15 WIB

MUI: Konten Video Pernikahan Manusia dan Kambing adalah Penodaan Agama

i

KH Mansoer Sodiq.

SURABAYAPAGI.COM, Gresik - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Gresik KH Mansoer Sodiq menilai pernikahan manusia dengan seekor kambing di Benjeng pada Ahad (5/6) lalu merupakan penodaan terhadap ajaran agama.

"Meskipun dibuat untuk konten tapi itu sudah penodaan agama (Islam)," ujar KH Mansoer Sodiq saat dimintai pendapatnya melalui saluran telefon, Selasa (7/6).

Baca Juga: Vonis Nur Hudi Inkrah, Berimbas pada Pemecatan Sebagai Wakil Rakyat

Kiai Mansoer sangat menyayangkan pada pihak-pihak yang telah menggelar pernikahan nyeleneh tersebut. Kendati itu dibuat untuk konten You Tube atau untuk tujuan apapun, sangat disesalkan oleh Kiai Mansoer. Karena isi kontennya telah menodai agama, dengan menggunakan norma-norma agama.

Baca Juga: Besok Vonis Kasus Nikahi Kambing, Pengamat Hukum Minta Hukuman Diperberat

Oleh sebab itu, jelas Kiai Mansoer, MUI sangat mengecam tindakan tersebut. "Karena sudah bertentangan dengan nurani kemanusiaan, apalagi itu dipandang dari sudut agama. Jadi itu jelas penodaan agama," kata kiai yang sudah dua periode memangku jabatan ketua MUI Gresik.

Menyikapi kejadian tersebut, pihak MUI Gresik telah meminta MUI kecamatan setempat untuk melakukan pembinaan dengan cara untuk sesegera mungkin mencabut video pernikahan yang sudah beredar.

Baca Juga: Pengamat Hukum Kecewa, Penista Agama di Gresik "Hanya" Dituntut 1 Tahun Penjara oleh Kejaksaan

Sementara kepada pihak-pihak yang terlibat termasuk anggota DPRD Gresik dari Fraksi Nasdem, menurut Ketua MUI KH Mansoer Sodiq, masih akan didiskusikan sebelum ada rencana pemanggilan.grs

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU