SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Dokter kecantikan sekaligus YouTuber Richard Lee diancam bakal dipolisikan Kartika Putri buntut dituding menggiring opini ke publik perihal penyakit yang dideritanya diklaim sebagai azab dan hal lainnya.
Disatu sisi, sebelumnya juga sempat Kartika Putri sempat mengajak dokter kecantikan itu untuk bertemu dan menyelesaikan masalah yang terjadi. Namun sayang, ajakan tersebut ditolak dan malah dijadikan Instagram Story oleh dr. Richard.
Atas tindakan sang dokter, perempuan yang akrab disapa Karput itu kecewa berat. Tak hanya itu, Kartika bahkan mengancam akan melaporkan Richard Lee ke polisi apabila tak kunjung berhenti menggiring opini.
"Kalau memang terpaksa aku harus lanjutkan gitu, karena mungkin cara satu-satunya dokter Richard berhenti ya kalau memang laporannya dilanjutkan dan harus masuk (penjara)," terang Karput.
"Dia itu kan selalu overklaim kalau dia menang di perkaranya. Lah kalau seandainya di pengadilan dia menang, harusnya hari ini aku dipenjara," bebernya lagi.
Menanggapi hal itu, Richard Lee justru tidak merasa takut dan tak mempermasalahkannya. Namun, Richard Lee menegaskan bahwa dirinya saat ini berbeda dengan dirinya yang dulu.
"Kalau dia mau ya silahkan aja sih, aku nggak ada masalah tentang itu. Tapi saya yakinkan dokter Richard Lee yang dulu itu sudah tidak ada lagi. Dokter Richard Lee yang sekarang itu berbeda dengan dokter Richard Lee yang dulu," ujar dr Richard Lee, Jumat (08/03/2024).
lebih lanjut, dirinya juga memiliki opsi untuk bisa membawa perseteruannya dengan Kartika ke jalur hukum. Bahkan disebutnya, ia memiliki bukti-bukti yang kuat untuk membawa permasalahan tersebut ke jalur hukum.
"Silahkan saja kalau dia mau, ya saya juga punya opsi itu kok, tenang aja. Mbaknya juga jangan khawatir, saya lebih kuat kok soal opsi itu," ucapnya.
"Boleh silahkan untuk diskusi dengan pengacaranya juga," imbuhnya.
Kendati demikian, Richard Lee saat ini belum berniat untuk menindaklanjuti permasalahannya dengan Kartika. Namun jika Kartika akan melakukan hal itu, Richard Lee mengaku akan menghadapinya juga.
"Tapi saya dalam segala kerendahan hati saya tidak mau mau melakukan itu. Tapi kalau mbaknya memaksa seperti itu, saya juga punya opsi itu kok," tandasnya.
Sementara itu, Richard Lee menuturkan bahwa sebenarnya dirinya tak ada niat untuk memenjarakan hingga membuat hidup Kartika susah. Disisi lain, dirinya juga tak menampik ia saat ini masih merasa kesal lantaran sebelumnya pernah dilaporkan ke polisi oleh Kartika.
"Tidak ada niat memenjarakan dia, nggak ada niat untuk buat dia susah itu nggak ada. Tapi kalau dalam hati saya kesal jujur saya ngomong ada pasti," tuturnya.
Namun, Richard Lee mengaku siap berdamai dengan istri Habib Usman tersebut. Namun, ada syarat yang harus dipenuhi oleh Kartika Putri jika ingin mencapai kesepakatan damai.
"Kalau dia mau berdamai atau merasa bersalah, silakan minta maaf di depan televisi atau di media sosial, nanti saya dengarkan. Saya akan tanggapi apakah saya memaafkan atau nggak saya ikhlaskan," kata Richard Lee.
Richard Lee menegaskan bahwa ia tidak mau bertemu langsung dengan Kartika Putri. Ia mengaku trauma dengan pengalaman buruk sebelumnya, ketika ia disomasi dan dipenjara oleh Kartika Putri usai pertemuan mereka.
Sebagai informasi, sebelumnya Kartika dan Richard Lee sempat berseteru. Pasalnya, Richard Lee sempat dilaporkan oleh Kartika atas pencemaran nama baik dan ilegal akses. Adapun Richard Lee pada akhirnya dinyatakan tak bersalah atas laporan dari Kartika. jk-02/dsy
Editor : Desy Ayu